Jakarta, tvOnenews.com – Menjelang fan meeting Kim Seon Ho di Indonesia pada Juni mendatang, promotor Mecimapro membagikan update terbaru tentang ketentuan-ketantuan fan meeting.
Diketahui, fan meeting Kim Seon Ho digelar pada 2 dan 3 Juni 2023 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Para Seonsohada (sebutan fans Kim Seon Ho) wajib memperhatikan sejumlah rangkaian peraturan yang sudah ditetapkan oleh panitia pelaksana.
Dimulai dari ketentuan tas bawaaan, ketentuan penitipan barang dan ketentuan memasuki area acara.
Berikut sejumlah rangkuman ketentuan fan meeting Kim Seon Ho ‘2023 Kim Seon Ho Asia Tour In Jakarta
Ketentuan tas untuk menghadiri acara fan meeting ‘2023 Kim Seon Ho Asia Tour In Jakarta’ :
1. Hanya boleh menggunakan tas PVC atau transparan.
2. Untuk tas ransel atau bentuk lain yang tidak transparan atau PVC tidak diperkenankan untuk masuk.
3. Tidak boleh menggunakan tas berukuran besar.
4. Jika membawa tas yang tidak sesuai dengan kriteria yang disebutkan, maka pihak keamanan berhak tidak mengizinkan anda masuk ke area acara.
5. Satu orang hanya diperkenankan membawa 1 tas saja, jika membawa lebih wajib menitipkan barang pada tempat penitipan.
6. Contoh tas PVC atau transparan yang diperbolehkan masuk ke area acara, adalah tas selempang, tas kempit, tas pinggang.
Ketentuan untuk tempat penitipan barang ‘2023 Kim Seon Ho Asia Tour In Jakarta’ :
1. Tidak menerima barang-barang yang telah dilarang kecuali kamera profesional dan/atau perekam profesional lainnya yang disita oleh tim security.
2. Makanan dan/atau minuman tidak dapat disimpan di tempat penitipan barang. Pastikan sudah menghabiskan makanan dan minuman sebelum memasuki area acara.
3. Hanya menerima penitipan barang yang bersifat perlu dititipkan seperti koper dan/atau tas punggung besar.
4. Kami tidak menerima penitipan barang merchandise tidak resmi.
Ketentuan memasuki area acara ‘2023 Kim Seon Ho Asia Tour In Jakarta’:
1. Promotor berhak untuk melakukan pemeriksaan dan inspeksi pada tas, pakaian, dan/atau barang bawaaan lainnya di pintu masuk acara dan/atau di dalam tempat acara.
2. Penonton yang menghadiri acara bertanggung jawab atas risiko pribadi masing-masing. Promotor tidak bertanggung jawab atas segala kondisi medis penonton yang merupakan bentuk penyakit bawaan.
3. Penonton wajib menunjukkan tiket asli acara untuk memasuki area acara.
4. Promotor berhak untuk tidak mengizinkan penonton memasuki area acara dan/atau mengeluarkan penonton yang melanggar aturan acara danri area acara tanpa adanya pengembalian dana.
5. Promotor tidak bertanggung jawab atas segala barang dan/atau properti yang hilang dan/atau rusak selama acara.
6. Tidak diperbolehkan masuk kembali ke area acara jika sudah keluar dari area acara.
7. Tidak diperbolehkan masuk ke dalam area acara sebelum waktu yang sudah ditetapkan.
8. Dilarang untuk mengambil gambar dan/atau video dengan menggunakan alat perekam profesional apapun.
9. Dilarang untuk melakukan Live Streaming.
10. Jadwal terkait acara dapat berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan sebelumnya. Mohon untuk menyesuaikan waktu kehadiran Anda.
11. Kami memohon kerja sama Anda untuk mengetahui seluruh peranturan acara yang sudah diumumkan oleh pihak promotor.
Itulah sejumlah ketentuan dalam acara fan meeting ‘2023 Kim Seon Ho Asia Tour In Jakarta
Load more