LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tayangan Sitkom Warga Cabe Episode 2: Buat Apa Sih Pamer di Media Sosial?
Sumber :
  • Istimewa

Buat Apa Sih Pamer di Media Sosial? Flexing Berujung Ditipu, Ini Pesan Moral di Episode 2 Sitkom Warga Cabe

Nah, bicara soal flexing, berikut ini dibahas juga lho di dalam Sitkom Warga Cabe episode "Buat Apa Sih Pamer di Medsos?" yang ditayangkan di tvOne. Ternyata...

Selasa, 21 November 2023 - 07:00 WIB

tvOnenews.com - Belakangan ini tren flexing marak bersliweran di media sosial

Jika diperhatikan, fenomena tersebut marak sejak jumlah orang-orang superkaya (crazy rich) semakin bertambah. 

Melalui outfit maupun habitnya yang identik dengan barang-barang mahal, para crazy rich ini mencoba terus eksis melalui medsosnya masing-masing. 

Bisa jadi, hal tersebut (flexing) sebagai pembuktian atas pencapaian yang telah mereka raih. 

Baca Juga :

Atau mungkin juga sebagai ajang promosi atas barang-barang branded tertentu.

Namun, fenomena yang terjadi, kini kebiasaan flexing atau memamerkan harta kekayaan atau status sosial bukan hanya terjadi di kalangan para crazy rich.

Namun, masyarakat di kalangan ekonomi menengah ke bawah pun banyak ditemukan di media sosial banyak melakukan aksi tersebut.

Tapi Sudah Tahukah Anda bahayanya flexing di media sosial?

Ya, bahaya flexing di media sosial yang pertama dapat menimbulkan kebencian den memicu masalah mental. 

Ketika seseorang telalu sering memamerkan harta benda, kekayaan, dan kemewahan yang dimiliki, tentu saja dapat mengundang rasa iri dan benci dari orang lain.

Jika dilakukan secara terus menerus, perilaku ini bsia menjadi budaya yang menuntut setiap orang harus mengikuti gaya hidup tersebut.

Terlalu sering memamerkan barang-barang mewah di media sosial, bisa jadi membangkitkan kecemburuan dari orang lain.

Tidak hanya kecemburuan, perilaku pamer di media sosial ini juga sangat rentan menimbulkan aksi pencurian. 

Bisa saja, orang yang berniat kriminal, sengaja memantau media sosial Anda, mengikuti setiap kegiatan yang Anda bagikan, bahkan bisa juga mendapatkan informasi-informasi pribadi seperti alamat rumah.

Nah, bicara soal flexing, berikut ini dibahas juga lho di dalam Sitkom Warga Cabe episode "Buat Apa Sih Pamer di Medsos?" yang ditayangkan di tvOne.

Pada episode kedua yang membahas tentang buat apa pamer di medsos itu, dikisahkan Bu Abdul (Istri Pak RT Abdul) yang hobi sekali live di media sosial dan memamerkan aktivitas sehari-harinya.

Bukan hanya itu saja, Bu RT, dalam tayangan tersebut juga sering memamerkan barang-barang yang dia punya.

Buntut dari kelakukannya yang sering pamer itu, bahkan membuat Pak Abdul (Pak RT) gerah.

Pak Abdul bahkan menasihati istrinya itu agar jangan melakukan flexing dan memberi tahu soal dampak buruk dari sering berbuat pamer.

Tak hanya itu, Putra, anak Bu Abdul pun dalam tayangan video mengaku malu melihat tingkah ibunya yang suka pamer aktivitas dan barang-barang branded yang dimiliki.

Selain itu, aksi pamer Bu Abdul pun menjadi perbincangan hangat di kalangan tetangga.

Terbukti dengan para tetangga yang menyindir Bu Abdul karena kerap melakukan flexing.

Nah, aksi flexing Bu Abdul itu ternyata berujung pada aksi penipuan.

Ceritanya, dua orang yang mengaku terkesan dengan apa yang sering diperlihatkan Bu Abdul di live media sosial, mendatangi rumah Bu Abdul.

Mengaku sebagai personel media, dua orang tersebut dikisahkan mau meliput barang yang dimiliki Bu Abdul.

Adapun Bu Abdul kemudian mengeluarkan tas branded dan kotak berisi perhiasan dengan maksud untuk diliput.

Karena percaya, Bu Abdul mempercayakan barangnya saat hendak dicek keasliannya dengan cara dibawa ke kantor dua orang yang mengaku personel media.

Ujungnya, baru terungkap bahwa dua orang yang mengaku personel media itu adalah penipu dan barang Bu Abdul pun raib.

Nah, apa sih pesan moral yang bisa dipelajari dari tayangan Sitkom Warga Cabe ini? Yuk saksikan selengkapnya hanya di tvOne dan Youtube tvOnenews, ANTV Official, dan Viva.co.id dan live streaming di http://linktr.ee/tvonenews. (abs)


 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
Trending
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Artis Baim Wong menunjukkan Baim perhatian dengan dukung peluncuran brand fashion wanita yang berasal dari Malaysia, di Hutan Kota Pelataran Senayan, Jakarta. 
Selengkapnya
Viral