News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Soal Kereta Gantung di Danau Toba, Sandiaga Uno: Mudah-Mudahan Tahun Depan Dapat Direalisasikan

Sandiaga Uno bertemu investor dalam dan luar negeri membahas rencana pengembangan Kawasan Danau Toba, salah satu pembicaraanya pembangunan kereta gantung
Rabu, 10 November 2021 - 19:49 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno
Sumber :
  • Tim tvOne/Daud Sitohang

Toba, Sumatera Utara – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, melakukan lawatan terakhir kunjungan kerjanya ke Danau Toba dengan mengunjungi lokasi Kaldera Toba Nomadic Escape,  di Lahan Zona Otorita Pariwisata Danau Toba, Desa Sibisa, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Rabu (10/11/2021).

Di tempat ini, Sandiaga Uno bertemu dengan sejumlah investor dari dalam dan luar negeri untuk membahas rencana pengembangan Kawasan Danau Toba sebagai salah satu destinasi super prioritas.

Investor yang hadir diantaranya PT. Multivision Plus, PT. Eigerindo MPI, PT. Harmoni Jaya Sejahtera, dan Bobobox.

Dengan PT. Multivision Plus, rencananya akan dilakukan produksi film yang mengambil lokasi di Kaldera Toba. Penggunaan medium film sebagai strategi peningkatan pariwisata menjadi salah satu langkah strategis. Amerika Serikat dan Korea Selatan sebagai negara dengan subsektor ekonomi kreatif terbesar telah menggunakan film sebagai strategi peningkatan pariwisata.

Kedua, dengan PT. Eigerindo MPI, mereka berkomitmen untuk berpartisipasi dalam pembangunan eco-tourism di Toba Caldera bekerjasama dengan BPODT.

“Dan terakhir, ada investor dari Cina yang berkomitmen untuk berinvestasi tingkatkan infrastruktur yang ada disini (Kawasan Danau Toba, yang akan merencanakan pembangunan kereta gantung di kawasan danau toba dan mudah mudahan di tahun depan akan direalisasikan. Begitu juga dengan pengusaha perhotelan Labersa yang akan menginvestasikan sisi akomodasi dengan jumlah kamar 300 lebih, di kawasan Danau Toba” jelasnya.

Akan ada investasi sebesar lima ratus milyar, lanjutnya, dari sejumlah investor baik dalam maupun luar negeri untuk percepatan pembangunan kawasan super prioritas Nasional di Danau Toba.

Usai bertemu dengan para investor , Sandiaga Salahudin Uno berkesempatan membuka kegiatan Pengembangan Atraksi Seni Budaya di Kaldera Toba Nomadic Escape yang diinisiasi oleh Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) sebagai upaya meningkatkan kreativitas dan inovasi pelaku ekonomi kreatif mengenai atraksi seni budaya.

Sandiaga Uno  menyampaikan rasa bangga karena di kawasan Danau Toba banyak warisan budaya yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung pariwisata, salah satunya adalah musik tradisional Batak. Di samping itu banyak juga seniman Batak yang hebat dan berhasil mengangkat musik tradisional Batak tampil di tingkat nasional maupun internasional. Termasuk trainer pada kegiatan ini, Martogi Sitohang dan Martahan Sitohang.

“Ini adalah bagian dari pilar Kemenparekraf yakni ‘gercep’ gerak cepat, ‘geber’ gerak bersama, dan ‘gaspol’ garap semua potensi lapangan kerja. Karena salah satu daripada daya tarik ekonomi kreatif adalah musik. Dan musik tradisional Batak ini indah sekali,” ujar Menparekraf Sandiaga Uno.

Menparekraf pun berharap agar warisan budaya musik tradisional Batak ini menjadi atraksi yang sangat potensial untuk meningkatkan kunjungan wisata ke The Kaldera Nomadic Escape maupun ke Kawasan Danau Toba.

Dalam pelaksanaannya program ini terbagi ke dalam dua sesi. Sesi pertama yaitu pelatihan alat musik tradisional (taganing, hasapi, sarune, garantung, seruling, dan tulila), di Jetun Silangit, Kabupaten Tapanuli Utara yang berlangsung pada 10 - 26 November 2021. Sementara, pada sesi kedua yaitu atraksi seni budaya tradisional yang menjadi acara puncak, dimulai pada 27 - 28 November 2021 di The Kaldera Nomadic Escape, Kabupaten Toba.

Dalam acara tersebut, Menparekraf didampingi Staf Ahli Menparekraf Bidang Manajemen Krisis, Henky Manurung; dan Staf Khusus Menparekraf Bidang Akuntabilitas, Pengawasan, Reformasi, dan Birokrasi Kemenparekraf, Irjen Pol Krisnandi. Hadir pula Direktur Utama BPODT, Jimmy Bernando Panjaitan; dan Ephorus HKBP, Ompu i Pendeta Dr. Robinson Butarbutar. ( Daud Sitohang/mii) 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT