Sebagai gantinya Anda bisa memilih dari berbagai makanan protein nabati dan hewani, yang tinggi nutrisi tapi rendah lemak jahat. Berikut adalah beberapa sumber protein sehat untuk menurunkan kolesterol:
1. Ikan
Jika Anda seorang non-vegetarian dan tidak bisa hidup tanpa daging, pilihlah ikan sebagai alternatif sehat untuk pengganti daging merah.
Ikan seperti salmon, mackerel, dan tuna memiliki kandungan tinggi asam lemak omega-3, yang merupakan lemak makanan penting yang sebenarnya membantu Anda menjaga kadar kolesterol dan mengurangi kadar trigliserida.
2. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan dan polong-polongan adalah makanan protein nabati yang juga tinggi serat dan membantu menurunkan kolesterol darah.
Load more