Sangat penting untuk para wanita agar rajin memeriksa payudara sendiri setiap bulan.
Pasalnya pada stadium awal penyakit ini dapat tidak menunjukkan gejala.
Melansir laman Halodoc, terdapat beberapa gejala yang dialami pengidap kanker payudara, seperti terdapat benjolan dan mengalami pengerasan payudara, keluarnya darah berasal dari puting payudara, terasa nyeri dan terjadi pembengkakan pada payudara, dan perubahan bentuk, ukuran, atau tampilan pada payudara.
Jika Anda mengalami gejala diatas, Anda disarankan untuk segera memeriksakan diri ke dokter spesialis agar mendapatkan penanganan awal.
Pengobatan kanker payudara tergantung dengan jenis atau stadium kanker yang dialami, biasanya, dokter akan menetapkan terapi yang paling pas dengan keadaan pengidap penyakit tersebut.
Terdapat beberapa pengobatan untuk pengidap penyakit kanker payudara, diantaranya pembedahan, radioterapi, kemoterapi, terapi hormonal, terapi biologis, dan terapi radiasi.
Mencegah Lebih Baik
Load more