News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Arus Dana Keluar Mingguan Bitcoin Sentuh Rekor Tertinggi Pekan Lalu

Arus keluar dana dan produk Bitcoin membukukan rekor tertinggi pekan lalu, karena investor terus memberikan pandangan berhati-hati terhadap mata uang kripto terbesar di dunia itu
Selasa, 8 Juni 2021 - 08:52 WIB
Ilustrasi - Mata uang kripto, Bitcoin
Sumber :
  • ANTARA

New York, 08/6 - Arus keluar dana dan produk Bitcoin membukukan rekor tertinggi pekan lalu, karena investor terus memberikan pandangan berhati-hati terhadap mata uang kripto terbesar di dunia itu, yang telah melihat momentum kenaikannya terhenti dalam beberapa bulan terakhir, menurut data manajer mata uang digital CoinShares yang dirilis pada Senin (7/6/2021).

Arus keluar Bitcoin mencapai 141 juta dolar AS dalam pekan yang berakhir 4 Juni, mewakili 8,3 persen dari arus masuk bersih yang terlihat tahun ini. Sejauh tahun ini, Bitcoin masih menunjukkan arus masuk bersih sebesar 4,2 miliar dolar AS.

Sektor mata uang kripto secara keseluruhan mengalami arus keluar 94,2 juta dolar AS minggu lalu, data menunjukkan.

James Butterfill, Ahli Strategi Investasi CoinShares, percaya bahwa terlepas dari arus keluar minggu lalu, tampaknya ada "perubahan awal sentimen sejak Mei, di mana sebagian besar penyedia produk melihat arus keluar bersih dan sentimen secara luas negatif."

Bitcoin terakhir turun 0,6 persen pada 35.591 dolar AS. Untuk Mei, Bitcoin anjlok 35,4 persen. Sejauh Juni ini, Bitcoin merosot 4,8 persen. Dikatakan, Ether, token yang digunakan untuk blockchain Ethereum, terus melihat arus masuk, dengan 33 juta dolar AS minggu ini. Sejauh tahun ini, arus masuk ke produk dan dana Ether mencapai 1,0 miliar dolar AS.

XRP, sebuah koin digital buatan Ripple melihat total arus masuk sebesar 7,0 juta dolar AS, terbesar sejak April, sementara produk Cardano dan multi-aset masing-masing membukukan arus masuk sebesar 4,5 juta dolar AS dan 2,7 juta dolar AS.

Volume perdagangan mingguan produk aset digital pada Bitcoin telah terjun 62 persen dibandingkan dengan bulan lalu, data CoinShares menunjukkan. Dan penyedia data blockchain Glassnode juga menegaskan perlambatan Bitcoin.

“Pertumbuhan permintaan on-chain telah melambat secara nyata, dengan sejumlah metrik on-chain menunjukkan kemunduran yang signifikan,” kata Glassnode.

Selama aksi jual baru-baru ini, jaringan Bitcoin mengalami pengurangan active addresses (metrik dan indikator jumlah pengguna) jatuh 18 persen dari tertinggi baru-baru ini menjadi sekitar 940.000, kata Glassnode. Penurunan ini meskipun kira-kira setengah dari pengurangan yang terlihat pada 2017, menunjukkan bahwa sementara aktivitas melambat, ada lebih banyak permintaan daripada setelah puncak siklus makro sebelumnya.

Data juga menunjukkan bahwa Grayscale tetap menjadi pengelola mata uang digital terbesar di 30,3 miliar dolar AS, tetapi turun dari 33,6 miliar dolar AS, minggu sebelumnya.

CoinShares, manajer aset digital terbesar kedua dan terbesar di Eropa, mengawasi aset hampir 4,0 miliar dolar AS, sedikit berubah dari minggu sebelumnya. NER/ANTARA
 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -
Meski AS Tarik Diri, IRENA Pastikan Tak Ganggu Komitmen Transisi Energi Asia Tenggara

Meski AS Tarik Diri, IRENA Pastikan Tak Ganggu Komitmen Transisi Energi Asia Tenggara

Rencana AS untuk keluar dari IRENA disebut tidak akan memengaruhi komitmen organisasi dalam mendorong transisi energi di kawasan Asia Tenggara dan negara berkembang lain.

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT