Di pihak lain, CEO Mubadala Energy Mansoor Mohammad Al Hamid menjelaskan, penemuan ini menggambarkan blok South Andaman menjadi gebrakan baru.
Besarnya potensi di lepas pantai utara Sumatera, terus membuka jalan untuk Andaman menjadi pemain energi dunia yang menjanjikan.
Diketahui, Mubadala Energy memiliki 80 persen hak partisipasi di Blok South Andaman serta menjadi pemegang net areal terbesar di wilayah lepas pantai bagian utara pulau Sumatra.
Bersama dengan sumur Layanan-1, penemuan baru tersebut menambah volume cadangan kontingen dan memberikan media untuk melanjutkan pertumbuhan organik di wilayah itu lewat eksplorasi dan appraisal berikutnya. (ant/rpi)
Load more