LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sebanyak 60 siswa dan pengajar Sekolah Islam Al Azhar Yogyakarta positif terpapar Covid-19.
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetyo

Meluas, Jumlah Positif Covid-19 Sekolah Boarding di Sleman Jadi 60 Orang

Kasus Covid-19 di sekolah swasta berbasis asrama di Jalan Padjajaran Ring Road Utara, Sinduadi, Mlati, Sleman, terus meluas. Jumlahnya mencapai 60 orang.

Rabu, 2 Februari 2022 - 13:29 WIB

Sleman, DIY - Kasus Covid-19 di sekolah swasta berbasis asrama atau boarding di Jalan Padjajaran Ring Road Utara, Sinduadi, Mlati, Sleman, terus meluas. Data Dinas Kesehatan (Dinkes) Sleman pada hari ini jumlahnya sudah mencapai 60 orang.

"Memang terjadi perluasan kasus, sudah kita lakukan tracing saat ini hasil yang positif sudah mencapai 60, mudah-mudahan ini yang terakhir," ujar Kepala Dinas Kesehatan Sleman Cahya Purnama ditemui di kantornya, Rabu (2/2/2022).

Menurut Cahya, penambahan jumlah kasus sebanyak ini diperoleh dari hasil tracing kepada seluruh civitas sekolah. Selain siswa dan pengajar, tracing juga dilakukan kepada keluarganya.

"Sekitar 350 yang ditracing itu cukup banyak, kita mendapatkan 60 yang positif," terangnya.

Dijelaskan Cahya, penularan kasus di sekolah tersebut berawal dari adanya satu siswa yang mengeluh batuk pilek. Siswa itu kemudian melakukan swab di salah satu rumah sakit swasta dan diketahui hasilnya positif Covid-19.

Baca Juga :

Dari kasus pertama tersebut kemudian dilakukan tracing hingga didapat sekitar 40 orang. Tracing dilakukan hingga ke lingkungan sekolah boarding serta keluarganya. 

"Artinya bahwa tracing itu tidak berhenti di kelas tersebut tapi kita kembangkan ke lingkungan keluarganya sampai kita dapat sekitar 60 tadi," ungkapnya.

Saat ini mereka yang terpapar Covid-19 sudah dilakukan karantina di tempat isolasi terpadu (isoter) Asrama Haji Yogyakarta. Hal ini dilakukan untuk mencegah penularan lebih meluas.

Selain sekolah swasta berbasis boarding tersebut, Cahya juga menemukan adanya kasus positif Covid-19 di salah satu SMA di Kapanewon Depok, Sleman. Namun dari hasil tracing di SMA tersebut tidak ditemukan penularan lain.

"Memang ada salah satu SMA juga di Depok kemarin yang positif tapi hanya satu orang, begitu kontak eratnya di kelas itu kita lakukan tracing ada sekitar 30 kontak erat itu hasilnya negatif semua," jelas mantan Dirut RSUD Sleman tersebut.

Pasca kejadian tersebut, sekolah yang ditemukan kasus positif Covid-19 langsung dilakukan penutupan. Sistem pembelajaran juga kembali dilakukan secara jarak jauh

"Kalau untuk pembelajaran tatap muka begitu ada satu kasus pasti akan dilakukan penutupan selama 14 hari, tapi kewenangan ini bukan pada Dinas Kesehatan tapi pada Dinas Pendidikan untuk penutupan PTM dengan PJJ (pembelajaran jarak jauh)," bebernya.

Mengingat semakin meningkatnya jumlah kasus positif Covid-19, Cahya mengimbau mereka yang terpapar dalam kondisi bergejala ringan untuk diisolasi di isoter.

"Untuk yang terpapar sebaiknya segera menuju isoter terutama yang bergejala ringan dan OTG (orang tanpa gejala) karena ini nanti bisa mengisolasi agar kasusnya tidak berkembang di wilayah. Kalau tetap dilakukan isolasi mandiri yang saya takutkan bisa menyebar kemana-mana dan memperbanyak kasus," pungkasnya. (Andri Prasetiyo/Buz).

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Maarten Paes Blak-blakan Sebut Kondisinya Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain, Jujur Ingin Bantu Tim di Kualifikasi Piala Dunia, Tapi...

Maarten Paes Blak-blakan Sebut Kondisinya Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain, Jujur Ingin Bantu Tim di Kualifikasi Piala Dunia, Tapi...

Maarten Paes buka suara terkait kondisinya pasca alami cedera pergelangan tangan. Saat ini, ia berada di Bahrain bergabung bersama Timnas Indonesia. Tapi..
Punya Julukan Baru 'El Nyengir' dari Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers Langsung Beri Reaksi Begini

Punya Julukan Baru 'El Nyengir' dari Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers Langsung Beri Reaksi Begini

Pemain baru Timnas Indonesia, Mees Hilgers ternyata sudah punya julukan baru dari rekan-rekannya di skuad Garuda sebagai 'El Nyengir'. Ia bereaksi begini..
Terseret Konflik Perceraian Baim Wong, Dimas Seto dan Sang Istri Dhini Aminarti Diam-diam Punya Gurita Bisnis di Cirebon

Terseret Konflik Perceraian Baim Wong, Dimas Seto dan Sang Istri Dhini Aminarti Diam-diam Punya Gurita Bisnis di Cirebon

Dimas Seto yang terseret konflik perceraian Baim Wong, diam-diam memiliki gurita bisnis dengan sang istri, Dhini Aminarti, membuat keduanya semakin sukses.
Pilkada NTT 2024 Disebut Lebih Kompetitif Dibanding Jawa Barat dan Tengah, Ini Alasannya

Pilkada NTT 2024 Disebut Lebih Kompetitif Dibanding Jawa Barat dan Tengah, Ini Alasannya

Indikator Politik Indonesia menyebut pertarungan Pilkada NTT 2024 lebih kompetitif dibandingkan dengan Jawa Barat dan Jawa Tengah berdasarkan hasil survei.
Umbar Janji Pramono Anung untuk Warga Tanah Abang, Mulai dari Pengerukan Kali Kerukut Hingga Bangun Toilet

Umbar Janji Pramono Anung untuk Warga Tanah Abang, Mulai dari Pengerukan Kali Kerukut Hingga Bangun Toilet

Calon Jakarta, Pramono Anung menyambangi daerah padat penduduk di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (9/10/2024).
Timnas Indonesia Dapat Angin Segar dari Sanksi FIFA, Suporter Bahrain Tak Bisa Macam-macam Sekarang

Timnas Indonesia Dapat Angin Segar dari Sanksi FIFA, Suporter Bahrain Tak Bisa Macam-macam Sekarang

FIFA memberikan sanksi berupa denda total sebesar 10 ribu franc Swiss atau setara dengan Rp182 juta atas ulah suporter Bahrain. 
Trending
Update Kasus Tukang Sampah Cabuli Anak SMP di Jakarta Utara, Polisi: Pelaku Beri Hadiah untuk Korban

Update Kasus Tukang Sampah Cabuli Anak SMP di Jakarta Utara, Polisi: Pelaku Beri Hadiah untuk Korban

Polisi mengungkap reaksi FM (34) pelaku pelecehan terhadap siswi SMP (15) di Kelurahan Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara saat kepergok sedang melecehkan korban.
Punya Julukan Baru 'El Nyengir' dari Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers Langsung Beri Reaksi Begini

Punya Julukan Baru 'El Nyengir' dari Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers Langsung Beri Reaksi Begini

Pemain baru Timnas Indonesia, Mees Hilgers ternyata sudah punya julukan baru dari rekan-rekannya di skuad Garuda sebagai 'El Nyengir'. Ia bereaksi begini..
Terseret Konflik Perceraian Baim Wong, Dimas Seto dan Sang Istri Dhini Aminarti Diam-diam Punya Gurita Bisnis di Cirebon

Terseret Konflik Perceraian Baim Wong, Dimas Seto dan Sang Istri Dhini Aminarti Diam-diam Punya Gurita Bisnis di Cirebon

Dimas Seto yang terseret konflik perceraian Baim Wong, diam-diam memiliki gurita bisnis dengan sang istri, Dhini Aminarti, membuat keduanya semakin sukses.
Pilkada NTT 2024 Disebut Lebih Kompetitif Dibanding Jawa Barat dan Tengah, Ini Alasannya

Pilkada NTT 2024 Disebut Lebih Kompetitif Dibanding Jawa Barat dan Tengah, Ini Alasannya

Indikator Politik Indonesia menyebut pertarungan Pilkada NTT 2024 lebih kompetitif dibandingkan dengan Jawa Barat dan Jawa Tengah berdasarkan hasil survei.
Umbar Janji Pramono Anung untuk Warga Tanah Abang, Mulai dari Pengerukan Kali Kerukut Hingga Bangun Toilet

Umbar Janji Pramono Anung untuk Warga Tanah Abang, Mulai dari Pengerukan Kali Kerukut Hingga Bangun Toilet

Calon Jakarta, Pramono Anung menyambangi daerah padat penduduk di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (9/10/2024).
Media Malaysia Kaget, Cuma Lawan Timnas Indonesia tapi Bahrain Sampai Rela Lakukan Ini, Mereka Harus...

Media Malaysia Kaget, Cuma Lawan Timnas Indonesia tapi Bahrain Sampai Rela Lakukan Ini, Mereka Harus...

Begini reaksi media Malaysia tentang sikap pelatih Bahrain jelang pertandingan menghadapi Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong, padahal cuma lawan Indonesia.
Pemain Berlabel Bintang ini Awalnya Menolak Mentah-mentah Timnas Indonesia, Kini Justru Memohon Ingin Gabung Skuad Garuda, Siapa Saja?

Pemain Berlabel Bintang ini Awalnya Menolak Mentah-mentah Timnas Indonesia, Kini Justru Memohon Ingin Gabung Skuad Garuda, Siapa Saja?

Daftar pemain berlebel bintang yang awalnya menolak mentah-mentah tawaran PSSI membela Timnas Indonesia namun kini justru ingin bergabung, cek ada siapa saja.
Selengkapnya
Viral