Begitu pula dari sisi ekonomi. Para penyandang disabilitas yang berprestasi bidang olahraga bisa mendapatkan penghasilan setelah menjadi juara usai berlaga. Terpenting, olahraga akan melatih anak-anak disabilitas menjadi lebih mandiri.
Terkait olahraga yang cocok bagi difabel, Agus mengungkap perlu menyesuaikan dengan klasifikasi ketidaknormalan difabel. Hal ini agar pertandingan berjalan adil.
Kepala Disdikpora DIY, Didik Wardaya terus berupaya khususnya bagi penyandang disabilitas untuk bisa memiliki kesetaraan di dalam bermasyarakat. Dengan memberikan ruang bagi difabel dalam berbagai kegiatan termasuk bidang olahraga.
"Sekolah-sekolah di DIY terus kita dorong dalam mengembangkan layanan inklusif khususnya penyandang disabilitas," ungkap Didik.
Juga dikuatkan dalam sebuah motto yang berbunyi meneguhkan kebersamaan partisipasi dan prestasi dalam semangat budaya inklusi.
Harapannya, bisa menjadi pemicu semangat di dalam memberikan kesetaraan kepada semua masyarakat baik difabel maupun non difabel untuk bisa memiliki kebersamaan sehingga mereka punya hak yang sama.
Senada, Asisten Deputi Olahraga Penyandang Disabilitas, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Ibnu Hasan menyatakan, Kemenpora terus mendukung terwujudnya inklusivitas bidang olahraga.
Load more