Batubara, Sumatera Utara - Sebuah video dari rekaman CCTV yang diduga merekam aksi pencurian di Tempat Penjualan Ikan (TPI), di Jalan Merdeka, Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, viral di media sosial. Aksi pencurian itu terjadi pada hari Sabtu (14/1/2023) pada pukul 06.00 WIB.
Dalam video berdurasi 44 detik itu, terlihat sosok berpakaian kaos hitam yang tiba-tiba mengambil bungkusan yang diduga milik warga yang sedang membeli ikan di lokasi itu.
"Sudah pergi kakak itu baru diambilnya," kata seseorang yang menyaksikan tayangan CCTV, yang kemudian memastikan pencurian itu.
"Jelas diambil, panggil kakak itu," ujarnya lagi.
Sementara itu, Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Fery Kusnadi membenarkan adanya laporan soal pencurian barang-barang belanja milik warga ini.
"Sudah kita cek ke TKP dan memintai keterangan, kejadian itu berlangsung Sabtu pagi, dan korban sorenya baru melapor," ujarnya kepada tvOnenews.com, Minggu (15/1/2023).
Saat ini pihak kepolisian sedang melakukan pendalaman dan penyelidikan atas laporan tersebut dan memperketat lokasi penjualan ikan.
"Setiap pagi jam 05.00 WIB ada personel yang patroli di seputaran pasar ikan itu," jelasnya.(Jmg/Nof)
Load more