News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kepergok Mencuri Sepeda Motor, Pria Paruh Baya Babak Belur Dihakimi Massa di Lampung

Seorang pria paruh baya babak belur dihakimi massa, usai kepergok mencuri sepeda motor di rumah warga, Pekon Tegalsari, Gadingrejo, Pringsewu, Lampung,
Kamis, 7 Juli 2022 - 18:44 WIB
Polsek Gading Rejo, Kabupaten Pringsewu, Lampung Mengamankan Seorang Pria Paruh Baya yang Babak Belur Dihakimi Warga Lantaran Kepergok Mencuri Sepeda Motor
Sumber :
  • tim tvone/Pujiansyah

Pringsewu, Lampung - Seorang pria paruh baya babak belur dihakimi massa, usai kepergok mencuri sepeda motor di rumah warga, Pekon Tegalsari, Gadingrejo, Pringsewu, Lampung, Rabu (6/7/2022) malam. Pelaku diketahui bernama Supriyanto (51) asal Kelurahan Kuripan, Kecamatan Watumalang, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah.

Kapolsek Gadingrejo, Iptu Anwar Mayer Siregar mengatakan, pelaku ditangkap karena tersesat saat melarikan diri. Tepatnya di area persawahan Desa Pujorahayu Kecamatan Negeri Katon, Kabupaten Pesawaran, sekitar pukul 20.00 WIB.

"Anggota kita yang sedang patroli di lapangan mendapatkan informasi dari warga bahwa ada terduga curanmor yang diamankan. Di wilayah kita ada warga yang kehilangan motor dan anggota kita meluncur ke Kabupaten Pesawaran untuk mengamankan terduga pelaku," kata Iptu Anwar Mayer Siregar kepada tvonenews, Kamis (7/7/2022).

Ia menambahkan, dari tangan tersangka, petugas menyita motor Honda Beat bernomor polisi BE 6159 UO milik  korban Supriyanto (61) yang diketahui hilang dicuri saat ditinggal salat Isya di musala dekat rumahnya.

"Dari hasil olah TKP, pelaku masuk dengan cara mendongkel jendela rumah yang ditinggal korban untuk salat. Setelah korban pulang ke rumah, sepeda motornya hilang dicuri. Korban mengumumkan kehilangan motor di Musala,” ungkap Iptu Anwar Mayer Siregar.

Akibat dihakimi warga, ia katakana, pelaku mengalami luka cukup parah di bagian kepala, wajah, dan kakinya. Beruntung, polisi cepat datang dan melakukan evakuasi, sehingga nyawanya berhasil diselamatkan.

Lantaran mengalami luka cukup parah sehabis di amuk massa, kata Kapolsek meneruskan, polisi langsung membawa pelaku ke rumah sakit guna menjalani perobatan.

"Pelaku saat ini sudah diamankan pihak kepolisian dan sedang menjalani pengobatan di Rumah Sakit," sambungnya.

Diungkapkan Kapolsek, Selain sepeda motor polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti lain. Di antaranya 1 buah tas selempang yang berisi 1 buah linggis, 1 buah obeng dan 1 buah kunci L yang ujungnya sudah dipipihkan.

"Alat-alat tersebut diduga digunakan pelaku saat membobol rumah dan sepeda motor milik korban,"ungkapnya

Lanjut Kapolsek menjelaskan, dari hasil interogasi, pelaku mengaku baru satu Minggu berada di wilayah Lampung. Dirinya nekat ikut mencuri sepeda motor setelah diajak oleh seorang kenalannya yang saat ini masih dalam penyelidikan polisi.

"Pengakuan sementara ikut mencuri karena diajak teman, namun kebenaran dan motifnya masih terus kami dalami,"tandasnya.

Sementara korban, Supriyanto mengaku tahu bahwa sepeda motor miliknya hilang dicuri sepulang dari salat Isya di musala dekat rumahnya.

Halaman Selanjutnya :

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT