Medan, tvOnenews.com – PT. Medan Binjai Toll dengan PT. Hakaaston (HKA) mencatat volume kendaraan yang melintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) khususnya di ruas tol Medan-Binjai mengalami peningkatan pada H-3 Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025 M.
General Manager Teknik Operasi dan Pemeliharaan PT. Medan Binjai Toll, Peri Joni menyampaikan bahwa pergerakan pemudik yang melintas di Tol Medan-Binjai sudah mulai terlihat sejak 24 Maret 2025.
“Hari ini pada H-3 Lebaran, tercatat ada peningkatan mencapai 10 persen. Dimana peningkatan volume yang lalu lintas yang paling tinggi itu ada di Gerbang Tol Helvetia ,” jelas General Manager Teknik, Operasi dan Pemeliharaan PT. Medan Binjai Toll, Peri Joni, melalui keterangannya pada Jum’at (28/3).
Peri Joni menambahkan dalam menghadapi masa mudik dan balik lebaran 2025, pihaknya telah menyiagakan 150 personel layanan yang bersiaga, 8 kendaraan dan posko checkpoint di Rest Area Gerbang Tol Helvetia.
Load more