Medan, tvOnenews.com - Umat muslim di Kota Medan beramai-ramai melaksanakan salat tarawih pertama pada bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah di Masjid Raya Al-Mashun, Kota Medan. Salat tarawih berlangsung khidmat.
Dari pantauan lokasi, sejumlah jamaah yang terdiri dari orang dewasa, remaja dan anak-anak mulai berdatangan di masjid peninggalan Sultan Deli ini sejak pukul 19.00 WIB.
Dari pantauan, terlihat para jamaah mengantri untuk berwudhu. Lalu, jamaah terlebih dulu menunaikan ibadah shalat Isya kemudian dilanjutkan dengan salat tarawih Ramadhan 1445 Hijriah yang berlangsung pada pukul 20.19 WIB.
Tidak hanya jamaah yang berasal dari Kota Medan, masjid bersejarah ini juga diisi oleh jamaah dari luar Kota Medan. Tiap shaf masjid raya Al-Mashun tampak penuh di bagian dalam sampai teras masjid.
Muhamad Hamdan, pengurus masjid menyebutkan pelaksanan salat tarawih di Masjid Raya Al- Mashun Medan dilakukan sebanyak 23 rakaat.
“Kalau di masjid ini tidak ada berubah, masih sama dari tahun sebelumnya, pelaksanaan tarawih sebanyak 23 rakaat," kata Hamdan saat diwawancarai, Senin (11/3/2024) malam.
Sebelumnya, pemerintah melalui Kementerian Agama Republik Indonesia menetapkan awal puasa Ramadhan 1445 Hijriah jatuh pada, Selasa 12 Maret 2024. Hal ini berdasarkan hasil sidang isbat yang digelar Kemenag bersama perwakilan ormas-ormas keagamaan hingga Majelis Ulama Indonesia (MUI). (ayr/nof)
Load more