"Selain sarana berkumpul para pemilik dan pecinta volkswagen, event Jambore Nasional Volkswagen akan diisi festival budaya Sumatera Utara, Volkswagen display contest, community gathering, classic da retro meet up serta festival kopi dan kegiatan sosial menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78," kata Heri.
Perhelatan tahunan ini juga merupakan kegiatan tahunan yang diadakan sejak tahun 1993 dan yang terakhir di Yogyakarta tahun 2022.
"Jambore Nasional ini agar masyarakat dapat merasakan manfaat adanya komunitas otomotif khususnya Volkswagen Indonesia yang dapat bersinergi dengan kegiatan sosial budaya serta menumbuh kembangkan kecintaan dalam bidang otomotif dalam pembangunan Indonesia” terangnya.
Selain member Volkswagen, acara juga akan di hadiri oleh berbagai klub yang tergabung dalam Autonation dan komunitas mobil classic dan retro se-Sumatera Utara. (ayr/haa)
Load more