News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Ratusan Hunian Tetap Kembali Diserahkan Pemerintah untuk Penyintas Erupsi Semeru, Warga : Semoga Keluarga Kami Nyaman

Sebanyak 266 unit hunian tetap (huntap) hari ini kembali diserahkan untuk para penyintas bencana erupsi Gunung Semeru di tempat relokasi Bumi Semeru Damai, Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Rabu (25/1).
Rabu, 25 Januari 2023 - 13:55 WIB
Ratusan KK penyintas Semeru terima kunci huntap, Rabu (25/1/2023).
Sumber :
  • tvOne - wawan sugiarto

Lumajang, tvOnenews.com - Sebanyak 266 unit hunian tetap (huntap) hari ini kembali diserahkan untuk para penyintas bencana erupsi Gunung Semeru di tempat relokasi Bumi Semeru Damai, Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Rabu (25/1).

Penyerahan huntap tahap ke 10 ini, diserahkan langsung oleh Kepala Pelaksana BPBD Lumajang, Patria Dwi Hastiadi, di balai pertemuan setempat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Hari ini kembali kita serahkan sebanyak 266 kunci huntap untuk warga yang berhak menerima," kata Patria saat ditemui di lokasi, Rabu (25/1).

Tidak hanya menerima kunci huntap, para penyintas juga diberikan paket sembako lengkap.

"Kita juga serahkan paket sembako lengkap, sementara untuk perabotan rumah tangga akan kita bagikan saat penyintas masuk huntap," imbuhnya.

Lebih lanjut, Patria menjelaskan jik hingga saat ini sudah 1.658 unit huntap yang sudah kita serahkan. Artinya, masih tersisa 293 unit lagi yang belum kita serahkan dari total 1.951 unit yang dibangun.

"Semoga dalam waktu dekat, semua penyintas bisa segera kita relokasi. Dari total 1.951 unit, kini tersisa 293 unit lagi yang belum kita serahkan, masih dalam pembangunan huntaranya," jelasnya .

Sementara itu, Ferliana putri (24) salah satu penerima huntap, mengaku sangat lega akhirnya bisa segera memulai hidup baru bersama keluarganya.

Selama lebih dari 1 tahun terakhir, ibu satu anak asal Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh ini mengaku harus tinggal menumpang di rumah kerabat dan orang tuanya.

"Sejak erupsi 2021 silam, kami sekeluarga terpaksa harus mengungsi ke rumah kerabat dan orang tua. Saya tidak tega dengan anak saya yang masih kecil, jika harus tinggal di pengungsian," ujarnya.

Lebih lanjut Ferliana menyatakan, akan segera menempati hunian barunya dalam waktu dekat dan akan menjalani hidup baru dengan suasana baru.

"Ini masih nunggu hari baik, secepatnya kami sekeluarga akan pindah. Semoga keluarga kami kerasan, terutama anak saya," pungkasnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Bencana erupsi Gunung Semeru disertai awan panas Guguran (APG) yang terjadi pada 4 Desember 2021 silam, telah menimbulkan dampak yang cukup parah.

Saat itu, APG Gunung Semeru telah meluluhlantakkan pemukiman warga di sejumlah dusun di Desa Supiturang dan Desa Sumberwuluh, sehingga ribuan kepala keluarga harus mengungsi dan puluhan jiwa lainya kehilangan nyawa, serta satu-satunya jembatan penghubung Kabupaten Lumajang dan Malang terputus. (wso/gol)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks buka suara soal kegagalan Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026, akui sakitnya mimpi pupus namun siap bangkit di Piala Asia 2027.
Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

China U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2026 usai menyingkirkan Uzbekistan lewat drama adu penalti di Jeddah dan akan menantang Vietnam di semifinal
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Gen Z Merapat, Tips & Trik Membangun Brand Fashion Berbasis Heritage dan Kaligrafi Arab: Strategi Bisnis Jelang Hari Raya

Gen Z Merapat, Tips & Trik Membangun Brand Fashion Berbasis Heritage dan Kaligrafi Arab: Strategi Bisnis Jelang Hari Raya

Kaligrafi digunakan untuk menampilkan peribahasa, puisi, atau frasa reflektif yang soal nilai kemanusiaan dan spiritualitas. Fenomena ini menunjukkan bahwa fashion
Perkembangan Pembangunan Islamic Centre dari Hasil Menang Lelang Gedung Kantor Polisi di Melbourne Australia

Perkembangan Pembangunan Islamic Centre dari Hasil Menang Lelang Gedung Kantor Polisi di Melbourne Australia

Indonesian Muslim Community of Victoria (IMCV) menggandeng Cinta Quran Foundation menyampaikan perkembangan baru pembangunan Islamic Centre pertama di Kota Melbourne, Australia.

Trending

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Kepolisian Jepang ungkap dugaan penyebab Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari konglomerat tanah air Henry Pribadi meninggal dunia. Ternyata Rylan terlilit tali...
Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kepolisian Jepang ungkap kronologi meninggalnya Rylan Henry Pribadi, cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi. Ternyata Rylan alami kecelakaan saat ski..
Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Keluarga konglomerat Henry Pribadi tengah berduka. Sang cucu Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang. Ini profil Henry Pribadi..
Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X down Jumat malam bikin ribuan pengguna mengeluh tak bisa login. Keluhan soal X error dan Twitter down langsung trending di media sosial.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 18 Januari 2026 untuk aries, taurus, gemini, cancer, leo, virgo lengkap peluang rezeki dan angka hoki paling update!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT