Blitar, tvOnenews.com - Warga Blitar kembali dibuat gaduh atas viralnya video aliran sesat yang memperbolehkan jemaahnya untuk bertukar pasangan. Dari hasil penelusuran ternyata video tersebut hanya konten dan fiktif belaka, yang dibuat Gus Samsudin pemilik Ponpes Nuswantoro di Desa Rejowinangun, Kabupaten Blitar, Selasa (27/2).
Kapolres Blitar, AKBP Wiwit Adisatria mengatakan, diketaui video konten tersebut dibuat di daerah Jawa Barat, sementara pengunggah video viral aliran sesat itu adalah warga Blitar.
"Menyampaikan bahwa video tersebut dibuat hanya untuk konten, dari informasi yang kami terima video tersebut dibuat di Jawa Barat," jelasnya.
Lanjut Wiwit, polisi juga telah meminta keterangan kepada Gus Samsudin bahwa video tersebut hanya konten. Dalam isi video Gus Samsudin tampak menggunakan jaket menggunakan masker dan topi di tengah jemaah.
"Dan di deskripsi video tersebut, kalau kita lihat di YouTube dipaling bawah itu ada disclamernya itu," lanjutnya.
Polres Blitar juga akan melakukan penindakan secara tegas kepada pelaku, namun saat ini polisi masih menunggu video klarifikasi tersebut dari pelaku.
Polisi menyebut video tersebut hanya bertujuan untuk meningkatkan follower dan suscriber di media sosial dan YouTube.
"Ini sudah meresahkan, hari ini yang bersangkutan akan membuat klarifikasi, kalau tidak kita akan tindak lanjuti," pungkasnya. (min/gol)
Load more