Sejumlah narasumber mengisi acara tersebut IPDA Michel Manansi selaku Kepala Unit 4 cyber crime Polres Bojonegoro, Bagas Dhani Purwoko Jurnalis Radar Bojonegoro, serta Dedi Mahdi Jurnalis MNC Media.
Acara ini diselenggarakan oleh Forum Jurnalis Televisi Bojonegoro (FJTB) tergabung dari Jurnalis tvOne, Metro tv, MNC Media, Kompas tv, SCTV, TVRI dan Jtv bekerja sama dengan Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, wilayah Kabupaten Bojonegoro - Tuban, didukung oleh Exxonmobil Cepu Limited (EMCL) dan PT Asri Dharma Sejahtera (ADS).
Intan Nuraini, pelajar SMK Negeri 1 mengaku sangat senang adanya kegiatan tersebut. Materi yang diberikan sangat dibutuhkan untuk menjadi lebih bijak dalam bermedia sosial.
"Bagus banget kegiatannya, karena ada praktek cek fakta dan juga pembuatan video langsung setelah mendapatkan materi," tutur Intan.
Dia berharap bersama teman-temannya akan ada lagi kegiatan seperti itu bisa berkelanjutan. (dra/gol)
Load more