Tulungagung, tvOnenews.com - Cuaca buruk yang terjadi di perairan laut selatan Jawa mengakibatkan Kapal Motor (KM) Jaya Utama 12 asal Pekalongan karam di Pantai Niyama, Desa Besole, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung.
Gelombang tinggi yang terjadi menyebabkan jangkar kapal putus. Sementara itu untuk proses evakuasi terpaksa dilakukan secara manual karena terhalang ombak yang cukup tinggi.
Anggota Jaga Posbinpotmar TNI AL Tulungagung, Kopka Dwi Utomo mengatakan, saat pagi hari pihaknya mendapatkan laporan bahwa KM Jaya Utama 12 kandas di Pantai Niyama. Kapal tersebut membawa 12 ABK.
"Akibat cuaca buruk, KM Jaya Utama bersandar ke Pantai Niyama. Namun jangkar yang diturunkan putus akibat ombak besar," ujarnya,
Karena tidak bisa bersandar, KM Jaya Utama 12 terombang-ambing di Pantai Niyama. Kondisi perairan juga buruk. Ditambah lambung kapal rusak dan membuat air masuk ke dalam kapal. Di sisi lain, cuaca juga tidak bersahabat karena hujan serta spillway Niyama dibuka.
"12 ABK sempat terjebak, namun 2 ABK berhasil dievakuasi. Tetapi 10 ABK masih terjebak di dalam kapal dan menunggu proses evakuasi," tuturnya.
Load more