Kata Benny, seringkali yang mewakili tidak bisa memutuskan. Seperti RKPD yang sudah satu bulan molor belum ditandatangani.
"Ya memang ada rapat yang mau nggak mau beliau harus hadir, wajib hadir. Seperti penandatanganan APBD. Itu kan harus hadir. Tapi kalau rapat-rapat yang lain tidak hadir dan tidak dianggap penting ya itu bermasalah," tegas Benny lagi.
Benny menampik kalau pernyataan menohok tentang Ganjar di rapat paripurna kemarin merupakan pesanan. Baginya, itu adalah bagian dari tugasnya sebagai anggota dewan untuk mengingatkan Gubernur jika menurutnya kurang pas.
"Nggak ada pesanan atau yang menyuruh saya melontarkan hal itu. Dari fraksi PKB juga nggak. Mereka malah kaget, tapi dari fraksi kemudian juga tidak ada menegur, tapi selanjutnya juga malah mendukung saya, karena ini cara yang benar," kata Benny. (Tjs/Buz)
Load more