Solo, tvOnenews.com - Wakil Menteri Perdagangan Dyah Roro Esti Widya Putri menyatakan untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok selama Ramadan dapat terwujud jika ada kerja sama berbagai pihak.
Meski demikian, dikatakannya, pada sidak pasar yang dilakukan kali ini, sejumlah harga bahan pokok masih stabil.
"Kami punya mandat, kalau Kemendag salah satu komoditas yang jadi tanggung jawab kami adalah Minyakita, tepung, dan gula industri. Kalau cabai, telur, beras, bawang ada di bawah naungan Badan Pangan Nasional," katanya.
Terkait hal itu, dikatakannya, Kementerian Perdagangan, Bapanas, Kementerian BUMN melakukan rapat agar harga di lapangan stabil jelang Idul Fitri dan selama Ramadan.
Load more