“Kalau ada laporan dari petani untuk harga pupuk yang melebihi HET nanti silakan dilaporkan, nanti akan terjun dengan Babinsa nanti Pak Dandim kami minta tolong untuk mengawal penyaluran pupuk ini,” tambahnya.
Kemudian, terkait dengan jumlah pupuk bersubsidi, Bupati meminta agar para petani dapat mempergunakan pupuk bersubsidi sesuai dengan anjuran dan jatah yang telah ditentukan berdasarkan E-RDKK.
“Para petani juga harus memahami karena jumlah ketersediaan pupuk yang terutama yang bersubsidi ini jumlahnya sesuai ketentuan, tentunya mendapatkannya tidak bisa lebih dari jatahnya itu, kadang kan kebiasaaan petani menggunakan pupuk berlebihan, padahal kita pupuk bersubsidi sudah sesuai ketentuan yang ada," ungkap Arief.
Bupati Arief juga mengajak segenap pihak turut mengawal agar penyaluran pupuk bersubsidi ini bisa sampai ke petani dengan baik dan sesuai ketentuan.
“Kalau stok cukup ya ini tinggal kita mengawal saja dari pabrik, produsen ke distributor, distributor ke kpl, kpl ke petani,” ucapnya.
Dia berharap media juga ikut memberikan informasi kepada pihaknya apabila ada aduan dari masyarakat tentang harga melebihi HET.
Sementara itu Dandim 0721 Blora mengungkapkan bahwa jajaran TNI dari Kodim 0721 Blora siap membantu mendampingi penyaluran pupuk bersubsidi agar berlangsung lancar dan sesuai ketentuan.
Load more