Boyolali, tvOnenews.com - Wakil Presiden (Wapres) RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka menyerahkan soal susunan kabinet pemerintahan kepada Presiden Terpilih, Prabowo Subianto. Ia mengaku akan selalu mendukung program dari Prabowo.
Hal itu disampaikan oleh Gibran saat blusukan ke Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Minggu (13/10/2024). Ditanya wartawan soal susunan kabinet pemerintahannya, Gibran menyatakan kalau ia percaya dengan pilihan Prabowo.
"Susunan kabinet semuanya kita kembalikan ke Pak Presiden Terpilih, Pak Prabowo. Saya yakin Pak Prabowo sudah memilih personil yang tepat, personil yang expert dibidangnya masing-masing, kita tunggu saja ya," ucapnya.
Gibran menambahnya dirinya sangat menghormati keputusan dari Presiden Terpilih Prabowo. Mantan Walikota Solo itu akan selalu mendukung program-program dari Prabowo.
"Saya menghormati keputusan beliau. Saya loyal kepada seluruh keputusan beliau. Kita dukung program beliau dan keputusan beliau ya," imbuhnya.
Saat ditanya soal jumlah kementerian, Gibran hanya memberikan jawaban singkat.
"Ditunggu saja," katanya.
Dalam kunjungannya ke Kabupaten Boyolali, Minggu (13/10/2024), Gibran mendatangi ke Pasar Ampel dan Koperasi Unit Desa (KUD) Musuk.
Di Pasar Ampel, Gibran mendapat curhatan dari para pedagang soal pasar yang bakal dipindah. Gibran berkomitmen Pasar Ampel tidak akan dipindah tetapi direvitalisasi.
Sedangkan saat berkunjung ke KUD Musuk, Gibran berharap koperasi tersebut bisa menjadi partner dan mendukung program makan siang gratis dalam menyediakan susu.
Dalam kunjungannya, Gibran didampingi anggota DPR RI dari Partai Gerindra, Adik Sasongko, dan Calon Bupati Boyolali, Agus Irawan.(ags/buz).
Load more