LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Seni Pertunjukan Kuda Lumping Hibur Wisatawan di Pasar Wono Sesaji.
Sumber :
  • Tim tvOne - Aditya Bayu

Menikmati Makanan Khas Tradisional dan Pertunjukan Seni di Desa Wisata Pasar Wono Sesaji, Sajikan

Pasar Wono Sesaji yang berada di Desa Keji, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, menyajikan sesuatu yang lain dari pasar pada umumnya.

Kamis, 19 Oktober 2023 - 08:37 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Pasar Wono Sesaji yang berada di Desa Keji, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, menyajikan sesuatu yang lain dari pasar pada umumnya.

Sebagai pasar wisata, Pasar Wono Sesaji menyajikan aneka makanan khas tradisional, selain itu juga banyak digelar aneka pertunjukan seni budaya yang dibawakan oleh warga warga desa Keji.

Kepala desa Keji, Siswanto, mengatakan pasar Wono Sesaji menawarkan konsep pasar wisata yang hanya buka pada hari tertentu di penanggalan jawa. 

" Pasar Wono Sesaji buka setiap Minggu Legi penanggalan Jawa. Di pasar wisata ini kamu memadukan para pelaku UMKM yang menjual aneka makanan khas tradisional dengan kesenial daerah seperti kuda lumping dan sejumlah tarian," terangnya, Rabu (18/10/2023).

Baca Juga :

Desa wisata yang baru saja diresmikan oleh Bupati Semarang ini menyajikan satu makanan tradisional yang hanya ada di Desa Keji.

" Kami ada makanan khas namanya thetekmelek. Ini makanan ada 20 tahun lalu, dan kita angkat kembali karena saat ini mulai dilupakan. Makanan khas Keji ini berbahan dasar singkong yang banyak ditanam masyarakat desa Keji," kata Siswanto.

Harapan kami melalui pasar Wono Sesaji, masyarakat desa Keji bisa memanfaatkan lahan kritis untuk menanam singkong dimana hasilnya panen bisa digunakan sebagai bahan dasar Thetekmelek makanan khas Keji.

" Ini kan bisa meningkatkan ekonomi warga. Baik para petani dan pelaku UMKM lewat aneka makanan khas yang berbahan dasar singkong," imbuhnya.

Salah satu pengunjung pasar Wono Sesaji, Reza asal kota Semarang mengungkapkan ketertarikannya akan pasar wisata yang menyajikan aneka makanan dan kesenian tradisional tersebut.

" Saya dapat kabar ada pembukaan lokasi wisata baru. Dan setelah saya datang ternyata ini menarik sekali, karena bisa menikmati aneka kuliner sembari melihat pertunjukan seni budaya. Tadi ada tarian gambyong dan kuda lumping yang saya lihat," ujarnya.

Selain memiliki daya tarik berupa wisata kuliner dan pertunjukan seni. Reza juga menambahkan harga makanan yang murah juga menjadi daya tarik baginya mengunjungi pasar Wono Sesaji.

" Dilokasi wisata ini makanan tradisionalnya murah murah. Tadi ada beberapa makanan dari singkong yang khas Keji. Itu dijual hanya Rp. 10 ribu dapat 3 bungkus," imbuhnya.

Sementara itu Bupati Semarang, Ngesti Nugraha menyampaikan, dengan adanya desa wisata baru diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

" Dengan adanya desa wisata baru, harapan kami ekonomi masyarakat di lokasi tersebut bisa meningkat melalui UMKM dan seni budaya. Ini hal hang positif dan tentunya Pemkab Semarang pasti akan mendukung untuk kemajuan pariwisata kab. Semarang," tutupnya. (abc/buz)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Juara Bertahan Liga Voli Korea Coba Bajak Megawati Hangestri? Seusai Pertandingan Para Pemain Hillstate Langsung...

Juara Bertahan Liga Voli Korea Coba Bajak Megawati Hangestri? Seusai Pertandingan Para Pemain Hillstate Langsung...

Performa impresif pevoli, Megawati Hangestri, bersama Red Sparks musim lalu membuat dirinya menjadi salah satu atlet yang namanya meroket di Liga Voli Korea.
Setelah Kevin Diks, Inilah Nama-nama Pemain Keturunan yang Siap Dinaturalisasi oleh PSSI untuk Perkuat Timnas Indonesia

Setelah Kevin Diks, Inilah Nama-nama Pemain Keturunan yang Siap Dinaturalisasi oleh PSSI untuk Perkuat Timnas Indonesia

Pengamat sepak bola Indonesia, Binder Singh atau Bung Binder membocorkan tiga nama yang masuk radar naturalisasi PSSI selanjutnya. Ini daftar nama pemainnya.
Update Kasus Penganiaayan oleh Anggota Polda Maluku, Polisi Lakukan Periksa Sejumlah Saksi

Update Kasus Penganiaayan oleh Anggota Polda Maluku, Polisi Lakukan Periksa Sejumlah Saksi

Polres Metro Jakarta Selatan terus mendalami kasus penganiayaan terhadap sopir taksi online yang dilakukan anggota Polda Maluku yakni Kompol Bambang Surya Wiharga.
Perdalam Bukti Ini, Kejagung Kembali Periksa Sejumlah Saksi Terkait Kasu Suap Vonis Bebas Ronald Tannur

Perdalam Bukti Ini, Kejagung Kembali Periksa Sejumlah Saksi Terkait Kasu Suap Vonis Bebas Ronald Tannur

Kejaksaan Agung (Kejagung) RI kembali melakukan pemeriksan terhadap kuasa hukum Ronald Tannur, Lisa Rachmat dalam rangka pendalaman kasus suap vonis bebas pembunuhan Dini Sera.
Waktu Adaptasi Jadi Faktor Diundurnya Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu: Pemain Kami Harus...

Waktu Adaptasi Jadi Faktor Diundurnya Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu: Pemain Kami Harus...

PSSI dan JFA sepakat memundurkan jadwal satu hari agar para pemain yang merumput di Eropa bisa punya waktu lebih untuk menyesuaikan dengan iklim di Indonesia.
Menteri ATR/BPN Siapkan 1,3 Juta Hektar Untuk Swasembada Pangan-Infrastruktur Hilirisasi

Menteri ATR/BPN Siapkan 1,3 Juta Hektar Untuk Swasembada Pangan-Infrastruktur Hilirisasi

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid mengungkapkan telah menyiapkan tanah untuk swasembada pangan hingga infrastruktur hilirisasi.
Trending
Polisi Sebut Enam dari Delapan Tersangka Terlibat Judi Online di Jakbar Positif Narkoba

Polisi Sebut Enam dari Delapan Tersangka Terlibat Judi Online di Jakbar Positif Narkoba

Polisi masih mendalami kasus penangkapan delapan tersangka dalam kasus judi online di rumah Perum Cengkareng Indah, Kapuk, Jakarta Barat.
Indonesia Seamless Tube Pabrik Pipa Terbesar di Asia dengan Nilai Investasi Rp2,5 Triliun

Indonesia Seamless Tube Pabrik Pipa Terbesar di Asia dengan Nilai Investasi Rp2,5 Triliun

Indonesia saat ini secara resmi telah memiliki yang pertama dan satu-satunya pabrik pipa tanpa sambungan (seamless), bahkan untuk di kawasan Asia Tenggara.
Masih Ingat Kiki Amalia? Mantan Istri Kiper Terbaik Timnas Indonesia Pada Masanya, Tak Disangka Ternyata Nasibnya kini...

Masih Ingat Kiki Amalia? Mantan Istri Kiper Terbaik Timnas Indonesia Pada Masanya, Tak Disangka Ternyata Nasibnya kini...

Kiki Amalia, pernah menikah dengan mantan kiper Timnas Indonesia, Markus Horison. Dulu sempat viral, bagaimanakah kabarnya sekarang? Simak artikelnya di bawah!
Respons Netizen Singapura Usai Lion City Sailors Kena Comeback Persib Bandung: Stadion Jalan Besar Jadi Kandang Maung

Respons Netizen Singapura Usai Lion City Sailors Kena Comeback Persib Bandung: Stadion Jalan Besar Jadi Kandang Maung

Bermain di laga lanjutan AFC Champions League Two 2024-2025, Lion City Sailors harus mengakui kehebatan Persib Bandung dengan skor akhir 2-3. 
Reaksi Hajime Moriyasu saat Tahu Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang, hingga Respons Shin Tae-yong Lihat Daftar Pemain Samurai Biru

Reaksi Hajime Moriyasu saat Tahu Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang, hingga Respons Shin Tae-yong Lihat Daftar Pemain Samurai Biru

Begini reaksi Hajime Moriyasu saat tahu harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang di GBK, hingga respons Shin Tae-yong lihat daftar pemain Jepang.
Ibu Mertua Azizah Salsha Jelaskan Pratama Arhan Memang dari Desa dan Keluarga yang Miskin, tapi...

Ibu Mertua Azizah Salsha Jelaskan Pratama Arhan Memang dari Desa dan Keluarga yang Miskin, tapi...

Ibu mertua Azizah Salsha jelaskan Pratama Arhan memang dari desa dan keluarga yang miskin, simak kisahnya...
Kisah Mualaf Kiper Terbaik Timnas Indonesia yang Menikah dengan Artis Kiki Amalia, Kini Punya Sekolah Bola

Kisah Mualaf Kiper Terbaik Timnas Indonesia yang Menikah dengan Artis Kiki Amalia, Kini Punya Sekolah Bola

Mantan kiper Timnas Indonesia itu, menjalani kehidupannya sebagai pemeluk agama Kristen sejak kecil. Hingga memutuskan mualaf sejak usia 25 tahun, ini kisahnya
Selengkapnya
Viral