Sandi berharap tahun depan ada 4,4 juta lapangan kerja yang bisa tercipta di sektor ekonomi kreatif.
“Tadi saya sama Pak Sekda Jateng mencoba membuat cokelat tempe atau diberi nama latte. Ternyata itu merupakan inovasi produk yang saya sangat hargai kolaborasinya. Inovasi inilah yang dibutuhkan oleh bangsa ini untuk bisa menawarkan lebih banyak produk di tingkat dunia,” lanjutnya.
Selain itu, pekerja sektor industri kreatif juga kembali memunculkan inovasi dan produk baru.
“Semua akan berkolaborasi dan gotong royong agar Salatiga bisa menjadi kandidat terkuat untuk UNESCO Creative Cities Network (UCCN),” pungkas Sandiaga. (Abc/Dan)
Load more