Bandung, Jawa Barat - Warga Jalan Kuningan Antapani Kota Bandung digegerkan dengan adanya temuan barang yang dicurigai sebuah bom, Selasa (24/5/2022). Kecurigaan warga karena barang tersebut terdapat kabel hingga membuat orang yang melihat juga tidak berani mendekat.
Temuan barang tersebut dilaporkan ke Polsek Antapani yang kemudian ditindaklanjuti dengan laporan ke tim Jihandak Polda Jawa Barat.
"Petugas mendapat laporan dari warga adanya barang yang mencurigakan di pinggir jalan. Warga khawatir barang tersebut adalah bom karena terlihat ada kabel," kata Kapolsek Antapani, Kompol Asep Muslihat.
Tim Jihandak langsung ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk memastikan temuan barang mencurigakan tersebut.
Saat menyelidiki, Tim Jihandak Polda Jabar mengenakan pakaian khusus termasuk peralatan lengkap.
Warga diminta menjauh dari lokasi temuab barang tersebut. Meski begitu, lokasi TKP ramai oleh warga yang ingin melihat proses pengecekan oleh Tim Jihandak Polda Jabar.
"Setelah dilakukan pengecekan oleh tim jibom atau Jihandak Polda Jabar, barang mencurigakan tersebut bukan bom dan tidak mengandung bahan berbahaya," katanya.
Barang mecurigakan tersebut dugaan sementara adalah aki motor dan sebuah kipas komputer.
Walau terbukti bukan bom atau bahan berbahaya, petugas tetap melakukan protap pengecekan sekaligus pengamanan lokasi saat menerima laporan. Terlebih memang barang tersebut saat ditemukan warga terlihat adanga kabel.
Sebagai bentuk antisipasi, warga melapor ke polisi dan segera ditindaklanjuti. Baranh tersebut kini diamankan untuk barang bukti.
"Kewaspadaan tetap perlu, karena itu setiap laporan warga sesegera mungkin kami tindaklanjuti," katanya. (jha/act)
Load more