Mamuju, tvOnenews.com - Angin kencang menerjang kawasan anjungan Pantai Manakarra, Mamuju, Sulawesi Barat, dan merobohkan panggung utama yang disiapkan untuk konser Festival UMKM, Rabu siang.
Dalam rekaman video yang beredar, terlihat angin kencang datang tiba-tiba dan memporak-porandakan panggung serta sejumlah tenda milik pelaku UMKM yang telah berdiri di sekitar lokasi acara.
Tiang dan atap panggung beterbangan, sementara para panitia dan pengunjung tampak berlarian menyelamatkan diri.
Akibat kejadian tersebut, pembukaan Festival UMKM yang sedianya digelar malam hari terpaksa ditunda sementara waktu.
Meski tidak ada korban luka maupun korban jiwa, kerugian akibat kerusakan fasilitas ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
Panitia penyelenggara bersama pemerintah daerah kini tengah melakukan perbaikan panggung dan penataan ulang area acara, sembari memantau kondisi cuaca sebelum menentukan jadwal pelaksanaan ulang kegiatan festival tersebut.