News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Polisi Menangkap Satu Terduga Pelaku Terkait Kasus Pemuda Dimutilasi di Bekasi | tvOne

Kamis, 10 Desember 2020 - 22:00 WIB
  • Reporter :

Bekasi, Jawa barat – Polisi menangkap seorang remaja yang diduga sebagai pelaku kasus Pembunuhan disertai mutilasi terhadap seorang pemuda di Bekasi, Jawa Barat.

Untuk mengungkap kasus ini, polisi membentuk tim khusus yang merupakan gabungan dari Polres Metro Bekasi Kota, Polsek Bekasi Selatan, dan Polda Metro Jaya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Memang ini masih kita dalami terkait dengan identitas korban tersebut, karena kita akan konfirmasi kepada pihak keluarga dan beberapa laporan lainnya, manakala ada tingkat keakuratan yang lebih jelas akan kita tindaklanjuti dengan membentuk tim dari Polres Metro Bekasi Kota dan Polsek, kita akan dibackup oleh Polda (Metro Jaya) sehingga ada percepatan pengungkapan kasus ini,” kata Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Wijonarko, Rabu, 9 Desember 2020.

Di hari yang sama, Polisi membekuk A, seorang remaja berusia 17 tahun yang diduga menjadi sosok di balik Kasus mutilasi ini.

Pelaku yang mencari nafkah dengan menjadi pengamen manusia silver itu tinggal sendirian di Kampung Pulo Gede, Jaka Sampurna, Bekasi Barat, Kota Bekasi. Para tetangga tak menyangka, remaja yang dikenal lugu itu bisa melakukan perbuatan yang sangat sadis.

Warga setempat juga mengaku sering melihat korban, Dony Saputra (24) bertandang dan menginap di rumah pelaku.

“Emang setiap malam Minggu itu dia datang ke sini, si korban itu. Memang berteman baik. Sering (datang) seminggu sekali dia pasti ke sini kalau malam Minggu. Nginep di sini dia. Pagi-pagi pun saya masih melihat dia lagi tidur,” ungkap Emas Jumiati yang merupakan tetangga pelaku.

Sementara itu, orang tua Dony meluapkan kesedihannya ketika tahu putranya menjadi Korban mutilasi. Pemuda yang merupakan warga Desa Mulyasari, Kecamatan majenang, Cilacap, Jawa Tengah itu dikenal sebagai sosok yang baik dan pintar.

Menurut keluarga, Dony telah tinggal di Bekasi selama enam tahun. Pemuda berusia 24 tahun itu bekerja di sebuah supermarket di Bekasi. Selama menetap di kota itu, dia tinggal bersama saudaranya.

Sementara itu A (17), mengungkapkan alasan di balik perbuatan kejinya terhadap korbannya. Pengamen manusia silver itu mengaku sakit hati karena sering dibohongi dan kerap dilecehkan oleh korban.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri yunus mengungkapkan hal tersebut saat diwawancarai Andromeda Mercury dan Tysa Novenny di program Kabar Petang tvOne, Kamis, 10 Desember 2020.

“Motif utama yang dia sampaikan adalah dia merasa sakit hati terhadap si korban. Sakit hati pertama karena dilakukan asusila atau sejak mulai bulan Juli,” ungkap Yusri.

Bentuk tindakan asusilanya adalah pelecehan seksual sesama jenis.

Selain pelecehan, korban juga kesal karena korban sering memarahi pelaku dan ingkar janji.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Yang pertama pada saat dia tidur, dilakukan terhadap si pelaku ini. Ini pengakuannya. Yang kedua sakit hati juga sering dilakukan kekerasan dalam bentuk marah, dan juga sering tidak dibayar pada saat melakukan asusila karena memang janjinya akan dikasih duit,” tambah Kabid Humas. (act)

(Lihat juga: SAKIT HATI DAN SERING DILECEHKAN JADI ALASAN PELAKU MUTILASI DI BEKASI)

Berita Terkait

Topik Terkait

Jangan Lewatkan

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Kemenangan Persib atas Persija dalam laga panas bertajuk El Clasico Indonesia justru meninggalkan luka mendalam bagi Thom Haye. Media Belanda sorot tajam.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

Presiden ke-6 sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membeberkan alasan Ketua Umum (Ketum) tak hadiri puncak perayaan Natal Nasional Partai Demokrat, Senin (12/1/2026).
Van Basty Sousa Acungkan Jari Tengah ke Bobotoh, Gelandang Persija Itu Kini Dibayang-bayangi Sanksi Berat PSSI

Van Basty Sousa Acungkan Jari Tengah ke Bobotoh, Gelandang Persija Itu Kini Dibayang-bayangi Sanksi Berat PSSI

Kali ini, sorotan tajam tertuju pada gelandang asing Persija, Van Basty Sousa. Ia terekam kamera sempat mengacungkan jari tengah ke arah tribun penonton berisikan para Bobotoh.
Pro-Kontra Pilkada Tak Langsung Lewat DPRD, Pengamat Ingatkan Risiko Politik Elitis

Pro-Kontra Pilkada Tak Langsung Lewat DPRD, Pengamat Ingatkan Risiko Politik Elitis

Pengamat Citra Institute menilai sistem Pilkada tak langsung akan menjauhkan rakyat dari proses demokrasi yang seharusnya menjadi hak fundamental warga negara.
Harga Gabah Anjlok di Bawah HPP, DPR Desak Pemerintah dan Bulog Bergerak Cepat

Harga Gabah Anjlok di Bawah HPP, DPR Desak Pemerintah dan Bulog Bergerak Cepat

DPR RI menyoroti anjloknya harga gabah di tingkat petani saat musim panen.
KPK Kembali Panggil Eks Sekdis Cipta Karya Terkait Kasus Dugaan Korupsi yang Libatkan Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang

KPK Kembali Panggil Eks Sekdis Cipta Karya Terkait Kasus Dugaan Korupsi yang Libatkan Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang

KPK kembali memeriksa mantan Sekretaris Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bekasi, Beni Saputra dalam kasus ijon proyek yang melibatkan Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang.
Bagaimana Cara Booking Lapangan Padel? Pemula Gak Usah Bingung, Coba Ikuti 5 Cara Ini

Bagaimana Cara Booking Lapangan Padel? Pemula Gak Usah Bingung, Coba Ikuti 5 Cara Ini

Masih bingung bagaimana cara melakukan booking lapangan padel? Coba ikuti step by step di bawah ini!
4 Alasan Mengapa Padel Kini Menjadi Tren dan Mulai Digemari oleh Banyak Orang, Salah Satunya 'Instragramable'!

4 Alasan Mengapa Padel Kini Menjadi Tren dan Mulai Digemari oleh Banyak Orang, Salah Satunya 'Instragramable'!

Tren main padel menunjukkan bahwa olahraga tersebut telah menjadi gaya hidup baru yang inklusif bagi kalangan pengusaha, figur publik, hingga kaum milenial.
Level dalam Padel: Skor 1 sampai 7, Kamu Masuk Kategori Pemain Noob atau Pro?

Level dalam Padel: Skor 1 sampai 7, Kamu Masuk Kategori Pemain Noob atau Pro?

Di dunia internasional, level padel biasanya diukur dari skala 1.0 hingga 7.0. Simak penjelasan mengenai level permainan padel tersebut di bawah ini, agar kamu tahu ada di posisi ke berapa.
ADVERTISEMENT