Filipina sempat memiliki asa untuk menyamakan kedudukan setelah Jens Sebastian Beraque Rasmussen mencetak gol pada menit 83.
Secara permainan, Timnas Indonesia sebenarnya lebih unggul dari Filipina dengan berhasil mendatangkan sejumlah peluang berbahaya di awal laga.
Namun, kurang tenangnya para pemain membuat peluang tersebut menjadi sia-sia sehingga belum ada gol tercipta hingga menit 20.
Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Foto: PSSI
Gol baru terjadi pada menit 21 setelah Dendy berhasil memanfaatkan umpan lemparan ke dalam yang dilakukan Pratama Arhan.
Meski lebih sering ditekan, FIlipina bukannya tanpa peluang karena beberapa kali sempat membahayakan gawang Timnas Indonesia.
Menit 21, Timnas Indonesia harus kehilang Nadeo Agrawinata yang mengalami cedera sehingga digantikan Syahrul Fadil.
Load more