Bocoran Hasil Drawing Piala AFF U-23 Tempatkan Timnas Indonesia di Grup Mudah Bersama Brunei Darussalam hingga Timor Leste, Ini Faktanya
- PSSI
Jakarta, tvOnenews.com - Bocoran hasil drawing fase grup Piala AFF U-23 2025 beredar di media sosial.
Unggahan tersebut pun praktis ramai mendapat sorotan dari berbagai pecinta sepakbola Tanah Air.
Bocoran drawing fase grup itu diunggah salah satu akun @garena_sports.in.
- istimewa
Pada unggahan tersebut terlihat Federasi Sepakbola Asia Tenggara (AFF) membagi 12 negara anggota ASEAN ke dalam tiga grup.
Timnas Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah berada di Grup A bersama Filipina, Timor Leste dan Brunei Darussalam.
Lalu di Grup B ada Vietnam, Malaysia, Myanmar dan Australia.
Terakhir Grup C ditempati Thailand, Kamboja, Laos dan Singapura.
Setelah ramai menjadi perdebatan di media sosial, bocoran drawing fase grup Piala AFF U-23 2025 tadi dipastikan hoax alias tidak benar.
Seperti diketahui, drawing fase grup sendiri baru akan dilangsungkan pada 30 Mei 2025 mendatang di Jakarta.
Informasi tersebut disampaikan langsung PSSI di laman resmi mereka beberapa waktu lalu.
Skuad Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-23- dipastikan masuk pot 1 drawing Piala AFF U-23 2025.
Alasannya, pertama adalah karena pasukan Gerarld Vanenburg berstatus sebagai tuan rumah.
Kedua, karena pada Piala AFF U-23 2023 kemarin, Timnas Indonesia U-23 yang kala itu ditangani Shin Tae-yong finis runner-up.
Kala itu Garuda Muda tumbang adu penalti dari Timnas Vietnam U-23 di partai final.
Pada gelaran Piala AFF U-23 2025 kali ini, Garuda Muda yang dilatih Gerald Vanenburg kemungkinan besar akan kedatangan sejumlah pemain anyar.
Salah satunya adalah Jens Raven yang sempat diberi kode sang pelatih akan bergabung ke Skuad Garuda Muda dalam waktu dekat. (aes)
Load more