tvOnenews.com - Pengamat sepak bola dari Malaysia mengusulkan nama kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes untuk ikut serta dalam skuad ASEAN All Stars yang akan menghadapi Manchester United (MU) pada akhir Mei mendatang.
Mengetahui nama kapten Timnas Indonesia itu diusulkan oleh pengamat Malaysia, media Vietnam langsung bereaksi keras.
Sebagaimana diketahui, Manchester United akan datang dan menjalani pertandingan fun match melawan ASEAN All Stars di Malaysia pada 28 Mei 2025.
Beberapa nama pemain terbaik di Asea Tenggara pun dirumorkan akan ikut serta dalam pertandingan tersebut.
Tak terkecuali pemain-pemain Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert.
Salah satunya pemain Timnas Indonesia yang diusulkan adalah Jay Idzes, kapten Timnas Indonesia yang kini bermain untuk klub Italia.
Load more