Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia jika Sikat China di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Siap Meroket Pangkas Jarak dengan Vietnam
Jakarta, tvOnenews.com - Prediksi ranking FIFA Timnas Indonesia jika mengalahkan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026, pangkas jarak dengan Vietnam?
Ranking FIFA merupakan hal yang penting bagi setiap negara sebagai parameter untuk menentukan posisi mereka ketika mengikuti turnamen resmi.
Setiap negara-negara peserta di turnamen resmi FIFA termasuk Piala Dunia akan ditempatkan di pot undian berdasarkan ranking mereka masing-masing.
Berkaca dari itu, ranking FIFA Timnas Indonesia pun diharapkan bisa lebih baik agar jika nanti lolos ke Piala Dunia 2026, bisa masuk grup yang tidak terlalu sulit.
Berdasarkan update resmi ranking FIFA periode 3 April 2025, Timnas Indonesia naik dari posisi 127 ke 123 dunia dengan perolehan total 1.142,92 poin.
- AFC
Skuad Garuda akan kembali mendapatkan tambahan poin yang siginifikan dari FIFA, jika berhasil menumbangkan China pada Juni tahun ini.
Sesuai jadwal, Timnas Indonesia bakal menjamu China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Kamis, 5 Juni 2025.
Laga itu merupakan matchday ke-9 Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Kedua tim berjuang untuk lolos ke panggung dunia tahun depan.
Menurut hitungan laman Football Ranking, jika menaklukkan China, Timnas Indonesia akan mendapat 15,1 poin sehingga total menjadi 1.158,02 angka.
- tvOnenews.com/Taufik Hidayat
Angka itu diprediksi akan membuat ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke posisi 117 dunia, memangkas jarak dengan Vietnam di peringkat ke-109.
Sedangkan jika diimbangi China, poin ranking FIFA Timnas Indonesia akan bertambah 2,6 sehingga total menjadi 1.145,52 dan berpotensi naik ke posisi 121.
Terakhir, jika Timnas Indonesia kalah dari China, maka pasukan Garuda akan kehilangan -9,9 poin sehingga total menjadi 1.133,02.
Kehilangan poin yang cukup besar itu membuat Jay Idzes dan kolega bisa mengalami penurunan peringkat di ranking FIFA hingga ke-126.
Namun perlu dicatat, hitung-hitungan ranking FIFA Timnas Indonesia di atas masih bersifat prediksi sesuai situasi terkini menurut laman Football Ranking.
Yang jelas, Timnas Indonesia kini menempati posisi keempat di klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan sembilan poin.
Hanya dua tim teratas yang berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2026, sementara posisi tiga dan empat masih harus berjuang di putaran keempat.
(yus)
Load more