Media Malaysia itu juga menyinggung proses pengurusan perpindahan asosiasi dari Belanda dan Italia ke Indonesia.
Yang perlu diselesaikan agar ketiga pemain tersebut bisa memperkuat Timnas Indonesia dalam laga resmi FIFA.
Hal ini menunjukkan bahwa PSSI telah menyiapkan strategi yang matang dalam memperkuat skuad Garuda.
Dean James Jadi Sorotan Khusus Media Malaysia
Media Malaysia lainnya, Stadium Astro, secara khusus menyoroti proses naturalisasi Dean James, bek yang saat ini bermain untuk klub Go Ahead Eagles di Eredivisie Belanda.
Menariknya, Dean James bermain di klub yang sama dengan Mats Deijl, yang sebelumnya gagal menjadi pemain naturalisasi untuk timnas Malaysia.
Deijl gagal memperkuat Harimau Malaya karena darah keturunannya dari Malaysia dinilai terlalu jauh, hanya berasal dari nenek moyang.
Load more