Timnas Indonesia U-20 mengakhiri perjuangan di Piala Asia U-20 dengan hasil imbang 0-0 kontra Yaman pada Rabu (20/2/2025).
Dengan hasil ini, Indonesia berada di peringkat ketiga Grup C dengan satu poin dari tiga pertandingan.
Poin tersebut sama dengan yang dikumpulkan Yaman yang berada di posisi akhir karena kalah selisih gol dari Indonesia.
Menanggapi kegagalan ini, Indra Sjafri meminta maaf kepada masyarakat Indonesia karena gagal membawa timnya tampil di Piala Dunia U-20.
"Saya mewakili tim dan saya pribadi sebagai pelatih yang dipercaya, minta maaf kepada semua masyarakat Indonesia, tidak bisa memenuhi keinginan untuk lolos ke Piala Dunia U-20 2025," kata Indra Sjafri seusai laga, dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (22/2/2025).
Load more