Dia mengakui bahwa Fitrah bermain apik di pertandingan tersebut.
"Fitrah adalah kiper dengan teknik yang bagus, cepat dan punya rentang lebar tangan (wingspan) yang bagus yang mana sangat membantu (di pertandingan tadi)," kata Passos usai laga.
Passos tak asal melepas Fitrah ke Skuad Garuda Nusantara begitu saja. Keduanya saling berdiskusi bahkan sejak Fitrah bergabung dengan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20.
"Kami saling bertukar pesan, saya berharap yang terbaik untuknya sehingga ia bisa mengambil lebih banyak kesempatan (bersama Timnas Indonesia U-20)," kata Luizinho Passos.
Fitrah memang hanya tampil di satu pertandingan bersama Timnas Indonesia U-20. Namun Passos yakin ini menjadi langkah besar bagi pemain berusia 19 tahun ini untuk masa depan.
Load more