tvOnenews.com - Maarten Paes menjadi salah satu pemain naturalisasi Indonesia yang menunjukkan permainan apiknya, selama berlaga bersama skuad Garuda.
Paes tampil pertama kali bersama skuad Garuda saat Timnas Indonesia melawan Arab Saudi di putaran ektiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Aksi debutnya itu cukup menarik perhatian, karena ia menjadi salah satu pemain penting dalam 'misi penyelamatan' gawang Indonesia dari serangan Timnas Arab Saudi.
Dalam laga tersebut, Paes menjadi salah satu pemain penting, karena Timnas Indonesia mampu menjaga skor imbang 1-1 hingga pertandingan tuntas.
Tak sampai di situ, aksi penyelamatan Paes juga mendapat pujian saat laga kandang melawan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 9 September 2024 lalu.
Hampir sepanjang pertandingan Paes harus jatuh bangun untuk membendung serangan dari para pemain Australia.
Beruntung, Paes mampu menghalau bola tak memasuki gawang Indonesia, dan hingga laga usai, skor kacamata pun tak berubah.
Berkat permainannya yang apik, sejak debutnya bersama skuad Garuda, Paes pun tetap dimasukkan Shin Tae-yong dalam daftar pemain Timnas Indonesia untuk berlaga di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Selain membela Tanah Airnya, Paes juga bermain dengan klub Major League Soccer (MLS), yakni FC Dallas. Ia bergabung dengan klub tersebut pada Januari 2022 lalu dengan status pinjaman selama 6 bulan.
Barulah pada Juni 2024, Dallas menggunakan opsi untuk menjadikan transfer tersebut jadi permanen.
Kiper Timnas Indonesia kelahiran tahun 1998 itu mengaku, bahwa tidak ada yang bisa menandingi suasana di stadion GBK.
"Sejujurnya tidak ada yang bisa menandingi (suasana) bermain di GBK," ujar kiper Timnas Indonesia tersebut dalam sebuah konferensi pers yang digelar PSSI, dilansir YouTube BOLASPORTCOM pada Selasa (26/11/2024).
"Saya beruntung sudah pernah sekali bermain di GBK ketika melawan Australia, itu adalah pengalaman yang luar biasa," lanjutnya.
Bahkan, Paes mengatakan bahwa momen itu selalu membuatnya merasa senang setiap kali mengingat kembali pengalaman tersebut.
"Saya selalu merasa senang setiap flashback (mengingat lagi) momen itu. Saya tidak sabar untuk menciptakan momen baru di stadion itu dan berselebrasi atas kemenangan (timnas)," ucapnya.
Keinginan Paes pun tampaknya menjadi kenyataan saat Indonesia menjamu Arab Saudi pada Selasa (19/11/2024) di SUGBK, Senayan, Jakarta. Pasalnya, skuad Garuda berhasil mengalahkan salah satu tim langganan Piala Dunia itu dengan skor 2-0.
Dua gol yang diciptakan oleh Marselino Ferdinan itu berhasil membuat Indonesia mendapat 3 poin tambahan, sehingga kini berada di peringkat ketiga klasemen Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (ism)
Load more