Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, resmi memanggil tiga pemain abroad untuk bergabung dengan Tim U-22 di Piala AFF 2024.
Shin Tae-yong memastikan Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF 2024 adalah pemain-pemain di bawah usia 22 tahun.
"Memang tim kita (Timnas Indonesia) akan datang dengan timnas U-22," ujar Shin Tae-yong beberapa waktu lalu.
Dia mengungkapkan, penggunaan pemain U-22 untuk Timnas Indonesia memang akan mengurangi kekuatan karena tim lain menggunakan tim senior.
Meski demikian, dia bertekad untuk membawa skuad Garuda setidaknya lolos hingga babak final Piala AFF 2024.
"Jadi pastinya bisa kurang secara kemampuan dibanding tim lain. Tetapi saya akan berusaha semaksimal mungkin dan saya berharap kita bisa datang sampai ke final," ucapnya.
Alasan STY lebih mengandalkan pemain-pemain junior di Piala AFF 2024 nanti, karena tidak masuk agenda FIFA seperti turnamen lain.
Oleh karena itu, cukup sulit untuk membawa pemain-pemain senior terutama yang berkarier di luar negeri alias abroad ke Piala AFF 2024.
"Seperti yang pernah tahu, ini bukan periode FIFA Matchday dan bukan juga turnamen yang diresmikan FIFA," kata STY.
"Jadi kemungkinan sulit untuk panggil pemain-pemain luar. Ya, mungkin salah satu alasan kenapa kita nggak bisa bawa timnas senior," ucapnya.
Meski demikian, STY tidak menutup kemungkinan untuk membawa pemain-pemain senior ke skuad Garuda jika memang bisa.
Terbaru, manajer Timnas Indonesia, Sumardji memastikan bahwa Shin Tae-yong resmi memanggil tiga pemain senior yang abroad.
Ketiga pemain tersebut adalah, Asnawi Mangkualam (Port FC), Marselino Ferdinan (Oxford United), dan Pratama Arhan (Suwon FC).
"Ya (Asnawi Mangkualam, Marselino Ferdinan, dan Pratama Arhan) dipanggil," ujar Sumardji kepada tvOnenews.com, Rabu (13/11/2024).
Secara jadwal, ketiga pemain tersebut paling memungkinkan di antara penggawa Timnas Indonesia senior lainnya.
Asnawi Mangkualam yang saat ini bermain untuk Port FC di Liga Thailand bisa bergabung karena kompetisi akan diliburkan.
Kemudian, Pratama Arhan pun sedang libur karena kompetisi Liga Korea Selatan sudah selesai pada akhir November lain.
Sementara itu, Marselino Ferdinan bisa dilepas mengingat statusnya yang sampai saat ini masih belum reguler di Oxford United.
Kehadiran ketiga pemain tersebut tentu menjadi tambahan tenaga yang penting bagi Indonesia untuk menjadi juara Piala AFF. (fan)
Load more