“Indonesia penting bagiku karena aku dibesarkan dengan banyak pengaruh Indonesia. Jadi, pilihan untuk pergi ke Indonesia merupakan pilihan yang cukup mudah,” tegas Mees Hilgers.
Kini, Mees Hilgers mengaku bangga dan sudah tidak sabar untuk menjalani petualangan baru bersama Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
“Sekarang aku sudah memutuskan dan semua orang sangat bangga termasuk aku sendiri untuk memulai petualangan ini,” tutupnya.
Kendati demikian, Mees Hilgers maupun Eliano Reijnders masih belum bisa tampil bersama Timnas Indonesia saat jumpa Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pekan depan.
Situasi itu dikarenakan kedua pemain asal Belanda ini harus menjalani serangkaian proses naturalisasi sebelum bisa bermain bagi Timnas Indonesia. (han)
Load more