tvOnenews.com - Memainkan laga perdana di putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia berhasil mencuri angka saat bertandang ke markas dari Arab Saudi.
Timnas Indonesia di bawah arahan Shin Tae-yong berhasil menahan imbang Arab Saudi di hadapan ribuan penonton yang memenuhi Stadion King Abdullah Sports City pada Jumat (6/9/2024).
Timnas Indonesia, sempat unggul terlebih dahulu di menit ke-19 lewat gol Ragnar Oratmangoen sebelum akhirnya disamakan oleh Musab Al Juwayr mencetak gol di penghujung babak pertama.
Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes gagalkan penalti Arab Saudi Sumber : PSSI
Arab Saudi sebenarnya berpeluang merebut poin penuh saat dihadiahi penalti oleh wasit setelah Maarten Paes melakukan blunder di babak kedua.
Beruntung, Maarten Paes berhasil membayar lunas kesalahannya dengan menepis tendangan penalti dari kapten Arab Saudi Salem Al Dawsari.
Skor imbang 1-1 pun berhasil bertahan hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan ditiupkan.
Meski bermain tandang ke markas dari Arab Saudi, dukungan untuk Timnas Indonesia pun mengalir deras dari seluruh masyarakat Indonesia.
Hal itu terlihat dari ramainya media sosial dengan unggahan dari para pendukung Timnas Indonesia.
Unggahan instagram Radja Nainggolan (sumber: tangkapan layar)
Tak hanya para suporter, sejumlah pemain sepak bola keturunan Indonesia pun terlihat memberikan dukungan untuk skuad Garuda.
Salah satunya eks pemain Inter Milan berdarah Indonesia, Radja Nainggolan yang terlihat memberikan dukungan untuk Skuad Garuda.
Lewat unggahan di akun instagram pribadinya, Radja terlihat sedang menonton siaran laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi dini hari tadi.
Bahkan Radja pun mengunggah potongan video dari gol Timnas Indonesia yang dicetak Ragnar Oratmangoen.
"Come One" tulis Radja Nainggolan pada unggahan di akun instagramnya.
Tak hanya itu, pemain yang bermain untuk Bhayangkara FC musim lalu itu juga mengunggah beberapa momen keberhasilan Timnas Indonesia mencuri angka di markas Arab Saudi.
Radja Nainggolan sendiri merupakan pemain asal Belgia yang diketahui memiliki darah keturunan Indonesia.
Dirinya merupakan pemain yang cukup lama bermain di sejumlah klub Serie A Italia bersama Cagliari, AS Roma hingga Inter Milan.
Pada musim lalu, dirinya juga sempat menjajal Liga 1 Indonesia saat bergabung dengan Bhayangkara FC.
(akg)
Load more