Kedua, pasti kita akan rotasi pada laga terakhir nanti lawan Timor Leste," tambah pelatih asal Sumatera Barat itu.
Jelang hadapi Timor Leste, skuad Garuda Muda sedang alami satu masalah yakni tumpulnya lini depan dalam beberapa laga terakhir.
Dari delapan gol yang dicetak dari dua laga, lima gol di antaranya lahir dari bek tengah mereka yaitu Iqbal Gwijangge dengan tiga gol dan Kadek Arel dengan dua go.
Menanggapi hal tersebut, Indra Sjafri mengatakan dirinya tak masalah dan menganggap kondisi yang umum di sepak bola.
"Untuk kita, siapa pun yang mencetak gol tidak ada masalah, Jadi striker di Eropa juga tim-tim Eropa juga bukan hanya striker yang cetak gol," ucapnya.
Sementara itu, Timor Leste yang bakal jadi lawan Timnas Indonesia nanti bisa dibilang cukup membuat kejutan di Piala AFF U-19 2024 ini.
Pasalnya, skuad berjuluk O Sol Nascente ini tengah bertengger di urutan dua klasemen dan sempat mengalahkan Kamboja dengan skor 3-2.
Load more