tvOnenews.com - Pelatih kepala Barito Putera, Rahmad Darmawan membagikan pengalamannya menjadi pelatih di usia yang terbilang muda, bahkan bisa menjadi pelatih timnas Indonesia.
Siapa Rahmad Darmawan? dia adalah sosok pelatih papan atas yang berpengalaman menangani beberapa tim besar di kompetisi sepak bola Indonesia dari era Liga Super Indonesia hingga Liga 1.
Rahmad Darmawan mengawali kariernya sebagai asisten pelatih di klub Persikota di usia muda, dan dipercaya menukangi beberapa tim seperti Persipura, Sriwijaya FC, Persija, Arema FC hingga Madura United.
Rahmad Darmawan. (source: LIB)
Dalam karier kepelatihan, Rahmad Darmawan pernah menorehkan catatan prestisius yakni mempersembahkan empat gelar Champion yang diperolehnya dari 2 klub berbeda ditanganinya di Liga Indonesia.
Dia membawa Persipura Jayapura dan Sriwijaya FC juara ISL sebagai juara ISL musim 2005 dan 2007.
Selain itu, pelatih RD ini membawa Sriwijaya FC untuk meraih gelar Copa Indonesia tiga kali beruntun musim 2008, 2009 dan 2010.
Pria berusia 57 tahun itu juga berhasil menyumbangkan dua medali perak ketika menangani timnas Indonesia pada ajang SEA Games 2011 dan 2013.
Jalan terjal Rahmad Darmawan menjadi pelatih di usia muda
Load more