Tak berhenti disana, Shin Tae-yong pun ikut hadir dalam peluncuran klub yang berlangsung di Balai Kota Seongnam, Sabtu (17/2/2024).
Itu menjadi kemunculan pertama Shin Tae-yong di hadapan publik setelah terseret dalam kekacauan Timnas Korea Selatan.
Shin Tae-yong digadang-gadang menjadi pelatih Timnas Korea Selatan selanjutnya. Dia bersaing dengan beberapa pelatih lokal lain seperti Kim Hak-beom, Hong Myung-bo, Kim Ki-dong, dan Hwang Seon-hong.
Shin Tae-yong pun menyempatkan diri untuk mengunjungi beberapa rekanan yang mengajaknya berdiskusi melalui berbagai macam acara podcast.
Sebut saja saat dia diundang komedian Lee Kyung-kyu hingga komentator sepak bola Korea, Shin Park Moon-sung untuk membicarakan soal Timnas Korea Selatan dan kehidupannya dalam menjalani peran sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Meski masuk dalam bursa pelatih Korea Selatan menggantikan Jurgen Klinsmann. Ternyata Shin Tae-yong masih berpegang teguh bersama Timnas Indonesia.
Pada media Korea, Isplus, Shin Tae-yong mengakui punya target untuk membawa Timnas Indonesia lolos dari putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Load more