tvOnenews.com - Pengacara sekaligus anggota parlemen Oman, Ahmed Al Barwani siap membeli jubah bisht yang digunakan bintang Timnas Argentina, Lionel Messi saat mengangkat trofi Piala Dunia 2022. Jumlah tidak main-main, Ahmed Al Barwani akan mengeluarkan uang sebesar 1 juta dollar atau setara Rp15,5 miliar.
Jubah bisht tersebut akhirnya viral dan seakan menjadi simbol penahbisan Messi sebagai pesepak bola terbaik sepanjang masa. Messi saat ini sudah mengoleksi trofi yang bisa didapatkannya selama berkarier, termasuk Piala Dunia.
“Dari Kesultanan Oman, saya mengucapkan selamat kepada Anda karena telah memenangkan Piala Dunia Qatar 2022 … bisht Arab, simbol kesopanan dan kebijaksanaan. Saya menawarkan Anda $1 juta sebagai imbalan atas bisht itu," ujarnya melalui Twitter.
Al Barwani menambahkan, bisht yang digunakan Messi merupakan budaya dari bangsa Arab. Maka dari itu, dia merasa sangat bangga dan senang jubah bisht bisa dikenal oleh masyarakat dunia dengan baik,
Sementara itu, penjahit yang membuat jubah bisht untuk Messi, Muhammad Abdullah Al-Salem sangat senang hasil karyanya bisa digunakan pada momen penting. Dia berharap, hal ini menjadi pintu bagi dunia untuk mengenal budaya bangsa Arab.
Lionel Messi. Foto: FIFA
"Kami terkejut bahwa bisht yang dikenakan Messi berasal dari toko kami dan saya merasa bangga ketika mengetahui bahwa toko kami adalah pilihan pertama pejabat untuk memproduksi bisht ini," katanya. (fan)
Load more