Kroasia sempat bersorak di menit 26. Andrej Kramaric melepaskan tembakan yang menembus gawang Kanada namun golnya tak dihitung lantaran Marko Livaja sudah lebih dulu offside.
Pasukan Zlatko Dalic akhirnya mampu menyamakan kedudukan di menit 36. Kali ini Kramaric sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah memaksimalkan umpan dari Ivan Perisic. Dia melepaskan tembakan dari sisi kanan ke tiang jauh yang menyulitkan Milan Borjan.
Tepat satu menit jelang turun minum, Marko Livaja sukses membawa Kroasia membalikkan keadaan. Skor 2-1 bertahan hingga jeda pertandingan.
Tiga menit babak kedua berjalan, Kanada hampir saja membuat Kroasia terdiam. Sayang, tembakan jarak jauh Jonathan Osorio masih menyamping.
Kedua tim masih menerapkan tempo tinggi di babak kedua. Namun, serangan yang dilancarkan belum mampu mengubah skor sementara.
Barulah pada menit 70, tim berjuluk Vatreni mengunci kemenangan berkat gol kedua dari Kramaric. Prosesnya pun sangat menawan.
Kapten sekaligus otak serangan Timnas Kroasia di Piala Dunia 2022. (Tim tvOne)
Load more