News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Fans AC Milan Bisa Tersenyum Lebar, Akhirnya Sang Gelandang Termahal Rossoneri Segera Comeback

Kabar baik datang untuk AC Milan dan para pendukungnya. Gelandang muda Ardon Jashari akhirnya semakin dekat untuk kembali merumput setelah dua bulan absen.
Kamis, 30 Oktober 2025 - 23:14 WIB
Pemain Anyar AC Milan, Ardon Jashari
Sumber :
  • AC Milan

Jakarta, tvOnenews.com – Kabar baik datang untuk AC Milan dan para pendukungnya. Gelandang muda Ardon Jashari akhirnya semakin dekat untuk kembali merumput setelah dua bulan absen akibat cedera serius.

Ruang perawatan di Milanello yang sempat penuh kini mulai menunjukkan tanda-tanda membaik. Seiring berjalannya waktu, beberapa pemain kunci perlahan pulih dan kabar paling menggembirakan datang dari Jashari.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Didatangkan dengan mahar 36 juta euro dan menjadi gelandang termahal AC Milan pada bursa transfer musim panas lalu, pemain asal Swiss itu justru harus menepi setelah mengalami patah tulang fibula kanan. Cedera tersebut terjadi usai bertabrakan dengan rekan setimnya, Gimenez, dalam sesi latihan dua bulan lalu.

Menurut laporan La Gazzetta dello Sport, Jashari dijadwalkan kembali berlatih penuh bersama skuad utama pada Kamis (30/10/2025). Jika semuanya berjalan lancar, ia berpeluang besar masuk daftar pemain untuk laga melawan AS Roma di San Siro akhir pekan ini.

Kabar ini menjadi angin segar bagi lini tengah Milan yang belakangan tampil pincang. Luka Modric dan Youssouf Fofana terpaksa bekerja ekstra karena Adrien Rabiot dan Ruben Loftus-Cheek masih belum fit.

Kembalinya Jashari diharapkan mampu menghadirkan keseimbangan baru di lini tengah Rossoneri. Gelandang berusia 22 tahun itu dikenal memiliki visi bermain tajam serta kemampuan distribusi bola yang matang.

Sejak bergabung, Jashari baru tampil dua kali di awal musim. Ia hanya mencatat total 40 menit bermain, masing-masing saat menghadapi Cremonese di Serie A dan Bari di ajang Coppa Italia.

Meski sudah kembali berlatih, pihak klub tak ingin memaksakan keikutsertaannya di laga kontra Roma. Staf medis Milan menilai, Jashari masih membutuhkan waktu untuk mengembalikan kebugaran dan kepercayaan dirinya di lapangan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Proses pemulihan sang gelandang disebut berjalan sesuai rencana. Ia menjalani program latihan individual intensif sebelum akhirnya dinyatakan siap kembali bergabung dengan skuad utama.

Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, dikabarkan akan memberikan menit bermain secara bertahap. Strategi ini dilakukan agar Jashari terhindar dari risiko cedera kambuhan yang bisa menghambat proses adaptasinya.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Polres Metro Jakarta Selatan merilis hasil penyelidikan tekait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya kawasan Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Timnas Uzbekistan memperbesar peluang untuk mendampingi Jepang lolos ke babak delapan besar Piala Asia Futsal 2026 dari Grup C.

Trending

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.
Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa tidak ada tindak pidana dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Staf Khusus Menteri Agama RI sampaikan pesan mendalam dalam Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Kawanua se-Dunia Indonesia di Jakarta (29/1/2026).
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT