Namun, belum ada penawaran resmi dari kubu Rossoneri hingga kini, sebagaimana dilansir dari Football-Italia.
Namun demikianm, menurut klaim dari jurnalis Gianluca Di Marzio, Milan telah mengontak Samardzic terlebih dulu sebelum Udinese.
Hal ini nyatanya membuat jengkel kubu Friuli, yang berharap agar Rossoneri bertindak dengan mendekati pihak klub terlebih dulu sebelum sang pemain.
Nani memperingatkan Milan dengan menegaskan bahwa Udinese tidak perlu menjual Samardzic pada bursa transfer musim panas ini.
“Dia adalah seorang pemain Udinese yang tidak ingin kami jual karena dia penting,” kata Nani kepada Sky Sport Italia.
“Tentu saja, jika kami menerima penawaran yang bagus, maka itu adalah bagian dari pekerjaan kami untuk mengevaluasinya dengan sang pesepak bola dan perwakilannya dan tim yang tertarik,” sambung Nani.
“Namun, kami tidak menawarkan Samardzic kepada tim lain karena kami yakin bahwa dia adalah pemain penting,” tukasnya.
Load more