tvOnenews.com - Real Madrid akan menutup atap Stadion Bernabeu pada jamuannya melawan Manchester City di Liga Champions.
Bermain dua leg, Real Madrid akan menjamu Manchester City pada babak perempatfinal Liga Champions di Stadion Bernabeu, Madrid, Rabu (10/4/2024) dini hari WIB.
Untuk mendapatkan atmosfer di tengah panasnya intensitas laga, manajemen Real Madrid secara khusus meminta izin UEFA untuk menutup atap dari Stadion Bernabeu.
UEFA menjadi penanggung jawab untuk seluruh venue pertandingan. Sehingga tuan rumah tidak bisa seenaknya mengutak-atik venue.
UEFA pun memberikan regulasi untuk dipatuhi oleh para tim peserta Liga Champmions.
Kebisingan dari dukungan suporter Real Madrid di bawah stadion tertutup dipercaya dapat membuat Manchester City gusar.
Dikutip dari laman Marca, bukan kali pertama Real Madrid menggunakan trik ini untuk membuat lawan kalah.
Sebelumnya, atap Stadion Bernabeu pun ditutup ketika Real Madrid menjamu RB Leipzig pada babak 16 besar Liga Champions.
Namun pertandingan tersebut justru berakhir dengan imbang 1-1. Meski demikian, Real Madrid tetap berhasil lolos secara agregat karena menang 1-0 saat bermain di kandang RB Leipzig. (hfp)
Load more