tvOnenews.com - Klub Liga Inggris, Manchester United bakal melakukan perombakan besar-besaran pada transfer musim panas mendatang usai Jim Ratcliffe mengakuisisi saham minor Setan Merah.
Manchester United kabarnya akan melepas sejumlah pemainnya pada musim panas mendatang.
Salah satunya adalah Sofyan Amrabat yang akan dikembalikan ke Fiorentina setelah peminjaman selama satu tahunnya usai.
Penampilan Amrabat bersama Manchester United belum membuat sang juru taktik Erik Ten Hag puas dengan penampilannya.
Di musim ini saja, Amrabat hanya tampil 19 kali di semua ajang tanpa menciptakan gol maupun assist sekalipun.
Berdasarkan statistik itulah yang memantapkan MU ogah mengambil kepemilikan hak penuh atas pria berpaspor Maroko tersebut.
Padahal pada awal kedatangannya, Sofyan Amrabat merupakan salah satu pemain idaman Erik ten Hag dan diyakini bakal jadi pelengkap skuat Setan Merah.
“Sejak awal musim, sudah menjadi salah satu keinginan saya untuk mendapatkan [pemain nomor] enam lainnya, seorang gelandang bertahan, ke dalam skuad karena sepanjang musim Anda membutuhkan kedalaman di sana," ujar Erik Ten Hag dilansir SkySports.
“Di posisi itu kami hanya punya Casemiro yang bisa bermain sangat baik di sana. Dengan pihak lain kami harus berkompromi, namun dengan Sofyan Amrabat, kami memiliki pelapisnya," lanjut Ten Hag.
Menurut Manchester Evening News, tidak hanya Sofyan Amrabat yang dilepas melainkan pemain-pemain seperti Raphael Varane, Anthony Martial, dan Tom Heaton berpotensi dilego musim panas nanti.
Tak hanya itu, Aaron Wan-Bissaka, Facundo Pellistri, dan Victor Lindelof akan ditawarkan ke sejumlah klub walaupun kontrak mereka baru habis pada tahun depan.
Bahkan demi perubahan yang lebih baik, salah satu ujung tombak yang sempat jadi mesin gol MU pada musim sebelumnya, Marcus Rashford dikabarkan juga akan dijual.
Hal ini didukung dari poling suara pendukung Setan Merah di situs Red Issue yang menghasilkan 96 persen suara untuk menjual pemain berkebangsaan Inggris tersebut.
Andai nama-nama di atas benar-benar resmi dilepas, patut dinantikan perubahan seperti apa yang bisa dirasakan Manchester United usai perombakan skuad besar-besaran ini. (IGP/SUB).
Load more