Van Basty Sousa Acungkan Jari Tengah ke Bobotoh, Gelandang Persija Itu Kini Dibayang-bayangi Sanksi Berat PSSI
- YouTube/Umuh Muchtar 54
Berkaca pada yurisprudensi hukuman Komdis PSSI tersebut, nasib Van Basty Sousa kini berada di ujung tanduk.
Video yang beredar luas di media sosial tersebut menjadi bukti kuat yang sulit dibantah. Penggemar sepak bola Indonesia pun kini menunggu ketegasan PSSI dalam menegakkan regulasi Kode Disiplin.
Jika Sousa terbukti bersalah, gelandang asal Brasil tersebut terancam absen dalam beberapa laga krusial Persija di sisa musim 2025/2026.
Di sisi lain, ironisnya, atmosfer panas tidak hanya terjadi di dalam stadion. Gelandang Persib, Thom Haye, juga menjadi perhatian setelah mengungkapkan sisi gelap dari rivalitas ini melalui media sosialnya.
Haye mencurahkan keresahannya karena keluarganya mendapatkan pesan-pesan mengerikan berupa ancaman pembunuhan dari oknum tidak bertanggung jawab.
Hal itu tentu menambah daftar panjang masalah sportivitas yang masih menghantui sepak bola Indonesia, termasuk dalam laga klasik Persib dan Persija yang diketahui sudah menjadi musuh bebuyutan sejak puluhan tahun lalu.
Fenomena-fenomena yang terjadi saat dan sesudah laga Persib vs Persija menunjukkan bahwa meskipun kualitas teknis Liga Indonesia terus meningkat, kedewasaan emosional pemain dan suporter masih menjadi pekerjaan rumah besar.
Sepak bola sejatinya adalah panggung prestasi, bukan ajang untuk meluapkan amarah yang mencederai nilai-nilai kemanusiaan. (ism)
Load more