News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Liga 1 Indonesia Masih Kacau? Persija Ungkap Aturan Pemain Asing Masih Simpang Siur

Direktur Utama Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, menyampaikan regulasi penggunaan pemain asing di Liga 1 Indonesia musim 2025/2026 masih belum memiliki kejelasan resmi.
Sabtu, 5 Juli 2025 - 00:10 WIB
Liga 1 Indonesia Makin Kacau? Persija Ungkap Aturan Pemain Asing Masih Simpang Siur
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta, tvOnenews.com - Direktur Utama Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, menyampaikan regulasi penggunaan pemain asing di Liga 1 Indonesia musim 2025/2026 masih belum memiliki kejelasan resmi.

Prapanca mengatakan, hingga saat ini pihak klub masih menunggu informasi pasti dari Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ia menyebut bahwa informasi yang beredar masih bersifat sementara dan belum dapat dijadikan acuan resmi.

"Masih simpang siur mengenai kuota pemain asing, setahu saya sampai semalam kan gini... dari delapan pemain asing direkrut, nantinya enam boleh main di sebelas utama," ujar Prapanca saat ditemui wartawan di kawasan Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Jumat (4/7/2025).

"Terus ke depan, di tahun kedua adalah delapan pemain asing langsung boleh dimainkan di sebelas utama dari 11 kuota pemain. Saya belum tahu lagi kepastian ke depannya bagaimana," tambahnya.

Wacana penambahan kuota pemain asing sempat mencuat dalam beberapa bulan terakhir seiring dengan upaya PSSI mendorong peningkatan kualitas kompetisi domestik.

Namun, gagasan tersebut menuai pro dan kontra dari kalangan pemerhati sepak bola nasional.

Sebagian pihak menilai penambahan pemain asing dapat mengangkat daya saing Liga 1 di kancah Asia, sementara sebagian lainnya khawatir akan mengurangi kesempatan bermain bagi pemain lokal, terutama talenta muda.

Musim 2024/2025 lalu, regulasi Liga 1 menetapkan kuota delapan pemain asing per tim. 

Dari jumlah tersebut, enam pemain asing boleh diturunkan sebagai starter, sedangkan dua lainnya masuk dalam daftar cadangan.

Dengan belum adanya kejelasan resmi, klub-klub Liga 1 termasuk Persija harus berhati-hati dalam menyusun rencana rekrutmen pemain menjelang musim baru. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Prapanca pun berharap PSSI dan PT LIB segera memberikan kepastian agar klub-klub dapat melakukan persiapan secara matang.

"Kami hanya ingin semuanya jelas dan resmi, supaya klub bisa merancang skuad sesuai kebutuhan dan regulasi yang berlaku," ujarnya.

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

China U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2026 usai menyingkirkan Uzbekistan lewat drama adu penalti di Jeddah dan akan menantang Vietnam di semifinal
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Gen Z Merapat, Tips & Trik Membangun Brand Fashion Berbasis Heritage dan Kaligrafi Arab: Strategi Bisnis Jelang Hari Raya

Gen Z Merapat, Tips & Trik Membangun Brand Fashion Berbasis Heritage dan Kaligrafi Arab: Strategi Bisnis Jelang Hari Raya

Kaligrafi digunakan untuk menampilkan peribahasa, puisi, atau frasa reflektif yang soal nilai kemanusiaan dan spiritualitas. Fenomena ini menunjukkan bahwa fashion
Perkembangan Pembangunan Islamic Centre dari Hasil Menang Lelang Gedung Kantor Polisi di Melbourne Australia

Perkembangan Pembangunan Islamic Centre dari Hasil Menang Lelang Gedung Kantor Polisi di Melbourne Australia

Indonesian Muslim Community of Victoria (IMCV) menggandeng Cinta Quran Foundation menyampaikan perkembangan baru pembangunan Islamic Centre pertama di Kota Melbourne, Australia.
Mbappe dan Asencio Jadi Penyelamat Alvaro Arbeloa, Real Madrid Pangkas Jarak dari Barcelona

Mbappe dan Asencio Jadi Penyelamat Alvaro Arbeloa, Real Madrid Pangkas Jarak dari Barcelona

Real Madrid akhirnya meraih kemenangan pertama di bawah arahan pelatih anyar, Alvaro Arbeloa.
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Kepolisian Jepang ungkap dugaan penyebab Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari konglomerat tanah air Henry Pribadi meninggal dunia. Ternyata Rylan terlilit tali...
Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kepolisian Jepang ungkap kronologi meninggalnya Rylan Henry Pribadi, cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi. Ternyata Rylan alami kecelakaan saat ski..
Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Keluarga konglomerat Henry Pribadi tengah berduka. Sang cucu Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang. Ini profil Henry Pribadi..
Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X down Jumat malam bikin ribuan pengguna mengeluh tak bisa login. Keluhan soal X error dan Twitter down langsung trending di media sosial.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 18 Januari 2026 untuk aries, taurus, gemini, cancer, leo, virgo lengkap peluang rezeki dan angka hoki paling update!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT