Meski Berstatus Legenda Persija, Eks Naturalisasi Timnas Indonesia Ini Puji Habis-habisan Persib Bandung: Mereka Itu Punya Faktor Ini..
- Instagram/@greg11n
tvOnenews.com - Mantan striker Persija dan Timnas Indonesia, Greg Nwokolo memberikan pandangannya tentang klub Persib Bandung dan perjalanannya di Liga 1 Indonesia.
Persib Bandung kemungkinan besar bisa menjadi back to back champion Liga 1 2024/2025.
Bagaimana tidak, klub Maung Bandung saat ini masih nyaman bertengger di puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 64 poin dari 30 pertandingan yang sudah dimainkan.
Persib Bandung kini hanya membutuhkan tambahan empat poin lagi guna mengunci juara Liga 1 secara back to back.
- Persib Bandung
Hal ini karena perbedaan poin cukup dari pesaing beratnya yakni Dewa United.
Dewa United selisih 11 poin dari Persib Bandung, kini tim berjuluk Banten Warriors itu hanya mengumpulkan total 53 poin dari 30 pertandingan yang dimainkan.
Adapun salah satu legenda Persija dan eks naturalisasi Timnas Indonesia, Greg Nwokolo memberikan pujian setinggi langit ke skuad Persib Bandung.
Greg Nwokolo merupakan pemain naturalisasi yang pernah timnas Indonesia usai berkarier cukup lama di Liga Indonesia.
Pemain kelahiran Nigeria yang dikenal sangat tajam itu memulai karier sepakbolanya di Singapura ketika berumur 17 tahun, saat itu ia membela Tampines Rovers.
Kemudian perjalanan karier sepak bolanya berlanjut ke Indonesia ketika gabung pertama kali bersama Persijatim Solo pada musim 2005/2006.
Kiprahnya masih terbuka lebar saat membela beberapa klub besar di Indonesia seperti PSIS Semarang, PSMS Medan, Persis Solo, Persija Jakarta, Arema hingga menjelang penghujung kariernya di Madura United.
Setelah memiliki karier cemerlang di Liga Indonesia, Greg Nwokolo mendapat kewarganegaraan Indonesia secara resmi pada 10 Oktober 2011, dia pun debut membela timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Asia 2015 saat menghadapi Arab Saudi, 25 Maret 2013.
Eks Striker Persija Beri Pujian ke Persib Bandung
Menurut Greg Nwokolo, satu tangan dari Persib Bandung sudah berada di trofi juara Liga 1 2024/2025.
Hal itu disampaikan oleh Greg saat memberikan prediksi juara Liga 1 pada 2 bulan lalu.
Adapun soal salah satu pesaing berat Persib Bandung yakni Dewa United.
"Dewa punya form, mereka bagus banget, tapi saya pikir mereka pasti banyak inkonsistensi," ujarnya dilansir dari youtube Vindes.
Load more